Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

MTsN Raba Rampungkan Persiapan UN

Kota Bima, Bimakini.com.-

Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Raba Kota Bima merampungkan sejumlah persiapan menghadapi Ujian Nasional (UN). Persiapan yang dilakukan adalah pengayaan soal dan pembinaan mental calon peserta. Sesuai jadwal ujian Sekolah Menengah Pertama (SMP)/MTs akan dilaksanakan mulai 23 April mendatang.

Wakasek Bagian Humas MTsN Raba Kota Bima, A. Gani, S.Ag, mengatakan, sesuai data madrasah setempat, jumlah siswa yang akan mengikuti ujian dua pekan depan sebanyak 222 orang. Jumlah tersebut belum termasuk siswa madrasah lain yang tergabung dalam rayon madrasah setempat.

“Persiapan hampir memasuki tahap finishing, hampir seratus persen. Namun, pengayaan dan pembinaan tetap kami laksanakan hingga beberapa
hari menjelang hari H,” katanya di MTsN Raba, Senin.

Diakuinya, sebelumnya siswa Kelas 3 sudah mengikuti ujicoba (tryout) dan Ujian Akhir Nasional (UAN) dan ujian praktik. Berdasarkan evaluasi guru dan ujicoba, kemampuan dan kesiapan siswa mengikuti UN, meningkat. “Insya Allah dengan sejumlah persiapan yang kami laksanakan, kami optimis mampu meraih hasil maksimal. Selama ini siswa juga antusia dan sadar sehingga konsisten mengikuti tambahanjam pelajaran,” katanya.

Dikatakannya, selain melaksanakan pengayaan, sekolah  setempat juga sudah beberapakali berkoordinasi dengan orangtua siswa dan membangun komitmen bersama membimbing calon peserta ujian. Selain itu, MTsN Raba juga  melaksanakan doa dan zikir bersama untuk menguatkan mental siswa menghadapi ujian.

“Untuk psikologi siswa menghadapi siswa juga sudah tidak ada masalah, karena memang selama ini tidak hanya bimbingan akademik yang kami laksanakan, kami juga membentuk mental siswa, sehingga benar-benar siap menghadapi ujian,” katanya. (BE.17)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait