Connect with us

Ketik yang Anda cari

Olahraga & Kesehatan

Masyarakat Dompu kini Demam Futsal

Dompu, Bimakini.com.- Saat ini, berbagai elemen masyarakat Kabupaten Dompu sedang demam bermain futsal. Kondisi itu terjadi sejak  ada dua lapangan futsal di lingkungan Selaparang Desa Matua Kecamatan Woja Kabupaten Dompu.

Dari jadwal yang tertera di papan lapangan futsal milik warga setempat,  HM. Rasyidin, terlihat padat. Dari pukul 06.00 Wita sampai pukul 23.00 Wita. “Semua jadwal sudah terisi,” ujar Sahlan, karyawan penyewaan lapangan futsalsetempat.

           Dalam waktu yang tidak lama, lapangan futsal itu akan digunakan untuk turnamen tingkat anak-anak dan dewasa. Saking padatnya jadwal penggunaan lapangan futsal milik Kepala DPPKAD Kabupaten Dompu itu, terdapat dua pengguna yang memiliki  jadwal ganda. Seperti PWI Dompu dan  Pengadilan Negeri. “Sebentar lagi lapangan ini akan digunakan untuk turnamen futsal,” ujar Rasyidin.

       Diakuinya, pembangunan satu lapangan futsal di lokasi setempat terus digenjot. Saat ini, sudah tahap penyelesaian. Bahkan, lapangan sekitar gedung bulutangkis Sanggilo Selaparang Desa Matua itu, sudah langsung dipesan untuk turnamen tingkat pelajar.Puluhan wargayang tidak kebagian jadwal main di lapangan futsal tersebut, merencanakan dari awal untuk merebut jadwalpenggunaan.

Diperkirakan, lapangan itu akan rampung 20 Mei 2012 mendatang. “InsyaAllah akan mulai bisadigunakan akhir bulan ini,” ujar Muhtar,pekerja yang membenahi lapangan itu.

            Saat ini,biaya sewa lapangan untuk satu jam pada siang hari senilai Rp100 ribu, sedangkan malamhari senilai Rp120 ribu. Pendapatan pengelola lapangan futsaldiperkirakan mencapai Rp30 juta/bulan. (BE.15)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Berita

  Dompu, Bimakini. – Ratusan warga dan Perangkat Desa Mangge Asi, Kecamatan Dompu antusias mengikuti program vaksinasi COVID-19 dosis pertama oleh petugas Kesehatan Puskesmas...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Dinilai mampu memenuhi hak anak, Kabupaten Dompu dinobatkan sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA) dari tingkat Pratama pada 2020 menjadi tingkat Madia...

Berita

TIBA-TIBA saja kita dikejutkan oleh sejumlah penemuan. Tumbuhan yang sebelumnya biasa saja, dibuang-buang, menjadi luar biasa dan ada yang dijuluki miracle tree (pohon ajaib)....

NTB

Mataram, Bimakini.- Management Vamos FC Mataram akhirnya mengirim skuad futsal Vamos FC yang baru saja sukses menjadi juara futsal Indonesia 2017. Vamos hadir di...

NTB

Mataram, Bimakini.- Hebat. Luar biasa. Akhirnya, Vamos FC keluar sebagai juara Liga Futsal Profesional Indonesia setelah dalam partai final melawan Permata Indah Manokwari yang dilangsungkan...