Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Evaluasi Program PRB, Perwakilan Oxfam Temui Wali Kota Bima

Perwakilan Oxfam, Richar Simpson, saat diterima Wali Kota Bima, Hm Qurais, Jumat.

Kota Bima, Bimakini.- Koordinator Kemanusiaan Oxfam, Australia, Richard Simpson, berkunjung ke kantor Wali Kota Bima, Jumat (10/2/2017). Richard diterima Wali Kota Bima HM. Qurais di ruang kerjanya.

Kedatangan Richard  untuk mengevaluasi keberhasilan program Pengurangan Resiko Bencana (PRB) atau pembangunan kapasitas masyarakat menghadapi bencana yang telah diinisiasi oleh Oxfam sejak tahun 2013. Salah satu langkah yang sangat penting dari upaya membangun ketangguhan menghadapi bencana adalah pembangunan kapasitas masyarakat.

“Umumnya penanganan bencana di banyak tempat menitikberatkan pada pemulihan infrastruktur. Padahal yang tidak kalah pentingnya adalah pemulihan kondisi psikologis masyarakat. Di sinilah program pembangunan kapasitas masyarakat berperan”, kata Richard Simpson.

Da juga menyampaikan, berdasarkan yang dipelajarinya tentang kondisi geografis Kota Bima yang terletak di kawasan muara, potensi banjir akan selalu ada terutama dalam kondisi curah hujan ekstrim seperti yang terjadi dalam beberapa bulan terakhir. “Selain berusaha meminimalisir potensi banjir besar, tindakan kedepan sebaiknya diarahkan untuk memperkuat kapasitas masyarakat agar semakin sigap dan tangguh dalam menghadapi kemungkinan banjir tersebut,” sarannya.

Wali Kota Bima, HM Qurais juga menyampaikan pentingnya pembanguanan kapasitas masyarakat dalam menghadapi bencana. Pemerintah Kota Bima sekarang sedang melakukan normalisasi drainase dan sungai. Normalisasi sungai akan diawali dengan relokasi rumah yang dibangun di bantaran sungai.

Saat ini, kata Qurais, Camat dan Lurah diarahkan untuk terus melakukan pendekatan kepada masyarakat yang bermukim di bantaran sungai agar bersedia direlokasi. Sementara untuk penguatan kapasitas masyarakat akan terus dilaksanakan, dengan melibatkan berbagai pihak termasuk NGO, organisasi maupun komunitas dan pihak perguruan tinggi.

Wali Kota juga mengucapkan terima kasih atas keberadaan Tim Siaga Bencana Kelurahan (TSBK) yang diinisiasi oleh Oxfam sebagai bagian dari program pembangunan kapasitas masyarakat. Keberadaan TSBK dinilai sangat membantu pada saat kejadian banjir, terutama dalam proses penyampaian peringatan dini serta evakuasi, juga selama masa tanggap darurat.

“Ini menjadi indikator bahwa program pembangunan kapasitas masyarakat dari Oxfam telah berhasil. Untuk itu kami sampaikan terima kasih,” katanya.

Richard akan berada di Kota Bima hingga tiga hari kedepan untuk merangkum data best practice penanganan banjir Kota Bima sebagai bahan evaluasi program kemanusiaan Oxfam kedepan.

Usia bertemu dengan Wali Kota Bima, dilanjutkan pertemuan dengan BPBD KOta Bima, mengunjungi lokasi sosialisasi dan pertemuan dengan TSBK Kelurahan Dara atau di Bank Sampah Dara.

Agenda lainnya, melihat proses penukaran voucher bagi korban bencana. Terakhir kunjungan ke lokasi ternak TSBK, Ihsan, di kelurahan Ntobo.

PLT Kabag Humas dan Protokol Setda Kota Bima, Syahrial Nuryadin, S.IP, MM mengatakan hadir dalam pertemuan itu Ketua Pengadilan Negeri Bima Dr. H. Prayitno Iman Santosa, SH, MH, Kasdim 1608/Bima Mayor Inf. Jalal Shaleh, Plt. Sekda Kota Bima Drs. Mukhtar, MH, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Drs. M. Farid, M.Si, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Dr. Ir. H. Syamsuddin, M.Si, serta Kepala Bappeda Kota Bima Ir. Abdurrahman Iba, BPBD Kota Bima, Forum PRB. (BK.25)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Jambore Pengurangan Resiko Bencana (PRB)   tingkat Kabupaten Bima, mengambil tema Save Teluk Bima. Kegiatan  dipusatkan di Desa Kananta, Kecamatan Soromandi. Kegiatan tersebut...

Pemerintahan

Kota Bima,  Bimakini.- Pemerintah Kota (Pemkot) Bima menggelar Tabligh Akbar Akhir Tahun 2018 Masehi, Senin (24/12). Tabligh Akbar ini juga menjadi refleksi 2 tahun...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Hingga sekarang, tiga dari 10 korban banjir di RT 01 RW 01 Kelurahan Penaraga Kecamatan Raba masih tidur dalam rumah berdinding...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Pemerintah Kota Bima menyelenggarakan kegiatan Tabligh Akbar serta Dzikir dan Doa Bersama, dirangkaikan dengan Peringatan 1 Tahun Musibah Banjir Bandang, Sabtu...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Pascabanjir, penertiban atau pengendaliaan pemanfaatan ruang Kota Bima menjadi isu hangat dan mendesak dilakukan. Pemanfaatan ruang yang tidak sesuai daya dukung...