Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Masyarakat Godo Ikuti Prosesi Ruqyah

FOTO HERMAN: Suasana saat prosesi ruqyah yang dilakukan KPS Bima, Minggu siang di Dadibou.

Bima, Bimakini.- Puluhan warga Dusun Godo Desa Dadibou Kecamatan Woha Kabupaten Bima mengikuti prosesi ruqyah dan pelatihan ruqyah mandiri di Masjid Al-Hikmah,  Minggu (19/02) lalu. Pesertanya kaum lekaki dan wanita. Mereka antusias mengikuti proses  ruqyah yang dilaksanakan Komunitas Peruqiyah Syar’iyah (KPS) Bima tersebut.

Sebelum proses ruqyah dilakukan, pengurus Masjid Al-Hikmah, H Usman, mengapresiasi kegiatan KPS Bima itu. “Kami hanya berterima kasih kegiatan ini, semoga  setelah diruqyah, masyarakat bisa lebih baik dari sebelumnya,” harapnya.

Dalam ceramahnya, Ustadz Nerhun LC, MA, menyatakan teknik pengobatan ini bukan sihir maupun perdukunan, namun dalam rangka mengenalkan teknik pengobatan ruqyah yang merupakan Sunnah Rasulullah SAW. “Ini adalah teknik yang dianjurkan Rasulullah pada saat itu,’ jelasnya.

Disamping itu, lanjut dia, satu di antara manfaatnya adalah menjadikan umat Islam yang sedang sakit agar senantiasa mengingat Allah SWT dan beristigfar. Selalu bisa  istiqomah dan menyadari bahwa penyakit itu datangnya dari Allah. “Penyatit adalah bentuk ujian dari Allah dan harus disembuhkan atas bantuan dan kehendak Allah,”  katanya.

Dia mengatakan, rukyiah seperti ini bukan menggunakan teknik yang asal- asalan. Ada Ustadz Mus’ab bin Ikraman, SPdI selaku praktisi atau trainer Ruqiyah dan Da’i Muda. “Secara teknis ada bagian tersendiri yang lebih tahu, kita tidak boleh sembarangan,’ katanya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Satu per satu masyarakat mengikuti proses rukyiah hingga sampai akhir. Kegiatan itu berlangsung aman dan tertib. (BK34)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait