Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

Wabup Ingatkan Peran dan Kompetensi Cakep

FOTO DOK HUMASPRO: Wabup saat menyampaikan arahan di depan peserta Diklar Cakep 2017.

Bima, Bimakini.- Kepala Sekolah (Kasek) memiliki peran strategis dalam peningkatan mutu, relevansi, dan daya saing pendidikan. Berperan penting dalam upaya membentuk insan Indonesia yang cerdas dan kompetitif melalui kesungguhan dan kreativitas pengelolaan sekolah yang menjadi tanggungjawabnya.

Demikian disampaikan Wakil Bupati (Wabup) Bima, Drs H Dahlan, saat kegiatan Diklat Calon Kepala Sekolah (Cakep) Kabupaten Bima di hotel Lila Graha Kota Bima, Senin (20/3). Diklat itu  kerjasama dengan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi NTB Tahun 2017.

Sebagai konsekuensinya, Kata Wabup, Kasek merupakan orang-orang yang terpilih dari sisi kualifikasi maupun kompetensinya sebagaimana yang dimaksud oleh Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (Permendiknas)  RI Nomor 13 Tahun 2007. Berpijak pada kondisi itu, Pemerintah melalui Permendiknas Nomor 28 Tahun 2010 telah mengatur pola seleksi Cakep melalui proses perekrutan,  pendidikan, dan pelatihan Cakep.

Sesuai  amanat Permendiknas itu, kata dia,  setiap guru yang dicalonkan sebagai Kasek  harus mengikuti proses penyiapan. “Seperti kegiatan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Cakep yang kita laksanakan saat ini,” terangnya seperti dikutip Kabag Humas dan Protokol Setda, Armin Farid, SSos.

Wabup berharap, melalui Diklat Cakep ini, para peserta akan menerima ilmu dan pengetahuan dalam mengelola sekolah, sehingga mutu pendidikan tercapai.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Seorang Kepala Sekolah harus dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dalam peningkatan mutu pendidikan itu sendiri serta bisa memberikan contoh kepada para guru,”  ingatnya.

Kepala BKD Kabupaten Bima Drs H Abdul Wahab, mengatakan sebagaimana PP Nomor 74 tahun 2008 tentang Guru dan Permendiknas Nomor 13 Tahun 2007 tentang Standar Kompetensi Kepala Sekolah yang mengimplikasi bahwa guru yang diangkat sebagai Kasek harus memiliki kompetensi. Yaitu  kompetensi kepribadian, manajerial, kewirausahaan, supervisi, dan sosial.

Melalui standar kompetensi tersebut, diharapkan ke depan calon Kasek akan memiliki peran strategis dalam peningkatan mutu pendidikan. Tujuan dan sasaran Diklat Cakep adalah agar Kasek   memahami IPTEK dalam manajemen sekolah.

Kepala LPMP Provinsi NTB, diwakili oleh Dr Samsul Hadi, MPd, mengatakan Diklat  merupakan salahsatu implementasi Permendiknas Nomor 28 Tahun 2010. Dalam Permendiknas ini disebutkan bahwa Kasek  adalah guru yang diberi tugas tambahan untuk memimpin sekolah. Melalui  tugas tambahan seorang pendidik harus dapat melaksanakan Tupoksi tambahan dalam rangka mengelola dan memimpin sekolah.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Untuk itu, katanya,  Diklat   Cakep merupakan suatu tahapan dalam proses penyiapan  melalui pemberian pengalaman pembelajaran teoretik maupun praktik kompetensi. Disamping itu,  Cakep juga harus memiliki standar kompetensi tingi dalam rangka peningkatan mutu standar sekolah yang dipimpinnya.

Diklat diikuti 91 peserta  dari tingkat SD, SMP, dan SMA. Kegiatan akan hingga  26 Maret 2017. (BK29)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Kisruh pengangkatan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala SDN Rade dan Kepala SDN Inpres Woro definitif non Calon Kepala (Cakep) kian gaduh. Aksi unjuk...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- “Jangan sampai semangat pemuda meninggalkan api dan hilang. Bila perlu semangat harus berapi-api sampai selamanya dalam mewujudkan visi misi Bima RAMAH,”  ujar...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Masalah gizi buruk akan menjadi atensi khusus Pemerintah  Kabupaten (Pemkab) Bima tahun 2017. Isyarat itu disampaikan  Wakil Bupati (Wabup) Bima, Drs H...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Merespon kritisnya kondisi hutan di Kecamatan Parado, Wawo dan Donggo, Wakil Bupati Bima, Drs H Dahlan M Nur, MPd, mengaku rihatin dan ...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Ini isyarat  Wakil Bupati Bima, H Dahlan, bagi Aparatur Sipil Negara (ASN)  yang menginginkan jabatan   yang lebih tinggi. Cara bagaimana? Kata dia,...