Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Hadiah Apa yang Bakal Diterima Qari Budiman Hasan?

Qori Internasional, Budiman Hasan saat diterima di halaman Pemkot Bima, Senin.

Kota Bima, Bimakini.- Kira-kira apa yang akan diberikan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bima untuk mengapresiasi  prestasi qari Budiman Hasan? Belum ada yang mengetahui pasti.  Sebelumnya, Budiman berhasil meraih juara I daat  MTQ Internasional atau International Holy Quran Memorization (Hafidz) Recitation (Qiraah) Competition 2017 di Bangkok, Thailand.

Kabag Kesra Setda, A Wahid,  yang  dikonfirmasi di kantor Pemkot Bima, Selasa (18/4) mengaku tentunya nanti akan  ada penghargaan bagi Budiman Hasan. Prestasi yang telah ditorehnya menjadi juara I MTQ Internasional sesuatu yang membanggakan.

Namun, seperti apa penghargaan akan diberikan oleh Pemkot Bima, Wahid belum berani menyampaikannya. “Pastinya akan ada nantinya, tetapi saya tidak berani menyampaikan,” ujarnya di kantor Pemkot Bima, Selasa.

Menurutnya, Budiman tidak saja berprestasi dalam menjuarai MTQ Internasional, tetapi sekaligus telah membawa nama  harum daerah.  Tentunya ke depan akan banyak qari lainnya yang belajar kepadanya.

Seperti dilansir Bimeks edisi sebelumnya, Budiman Hasan  menjuarai MTQ di Thailand. Tiba di Kota Bima,  Budiman disambut oleh Asisten I Setda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Drs M Farid, MSi  serta Asisten II Setda, Dr Ir H Syamsuddin, MS.

Penyambutan dilaksanakan usai apel gabungan  Senin (17/04)  di halaman kantor Pemkot Bima.  Budiman menyerahkan trofi yang diterimanya kepada Pemkot  Bima diwakili Farid.

Pada ajang MTQ Internasional  di Thailand tanggal 7-11 April 2017 lalu, Budiman mewakili Indonesia untuk cabang tilawah putra dewasa.

Asisten I dan Asisten II mewakili Wali Kota serta masyarakat Kota Bima menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada  Budiman.

Budiman merupakan guru honor pada Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Husainy, pimpinan H Ramli Ahmad. Selain itu, pria kalem  kelahiran Desa Sangia Kecamatan Sape Kabupaten Bima itu juga merupakan pelatih pada LPTQ Kota Bima. (BK32)

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.-  Penampilan dua Qori Internasional, Ustadz  Ahmad Khairi Nufandra, SH asal Sulawesi dan Ustazah Mastia Lestaluhu dari Maluku memukau saat acara Festival...

Berita

Dompu, Bimakini, – Kepala Desa Mangge Asi, Kecamatan Dompu memberikan apresiasi kepada para pemuda yang tergabung dalam Himpunan Masyarakat Peduli Rasanggaro (HMPR) desa setempat...

Berita

Dompu, Bimakini, – Upaya mendukung dan mendorong terwujudnya Kabupaten Dompu yang religius sebagaimana visi – misi Bupati Kabupaten Dompu, H Kader Jaelani dan H....

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Syamsuri Firdaus, Qori kelahiran asal Desa Rada, Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, NTB kembali meraih juara satu pada MTQ Internasional. Suami dari Nurul...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Qari Internasional asal Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, Syamsuri Firdaus dan Qari Nasional asal Kota Bima, Ahmad Azka Fuad, SQ, Senin (21/9) malam,...