Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

Dua Duta MIN Kota Bima Raih Prestasi KSM NTB

DOK FB Adnan Natha: Dua siswa yang juara KSM NTB bersama Kepala MIN Kota Bima.

Kota Bima, Bimakini.- Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Kota Bima kembali menumpuk piala atau medali pada lemari koleksinya. Dua duta madrasah setempat menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) yang dihelat di Mataram, Selasa (23/05) dan Rabu (24/05).
Mereka adalah Halilatun Nisa, meraih  juara pertama dalam pelajaran Matematika, sedangkan Aitun Nisfah, dalam pelajaran IPA, meraih kedua.
Itu berarti kian menambah panjang deretan prestasi yang telah dikoleksi madrasah di Lingkungan Tolobali Kelurahan Melayu Kecamatan Asakota itu.

Kepala MIN Kota Bima, Drs Adnan, mengapresiasi dukungan dan  doa semua pihak untuk perjuangan duta MIN. “Terima kasih khusus buat Ananda berdua dan Guru Pembina, Jumrah dan Sri Rahmawati,  karena prestasi  itu telah mengharumkan nama MIN Kota Bima,” katanya melalui akun Facebook, Kamis.
Selanjutnya, kata Adnan, juara pertama akan mewakili NTB pada ajang KSM Nasional di Yogyakarta bulan Agustus 2017 nanti.

Sebelumnya, siswa MIN Kota Bima Alif Bil Islam (kelas 6/B) meraih juara 1 lomba renang gaya bebas putra dan Fito (kelas 6/D) meraih juara 3 pada  cabang yang sama. Lomba diikuti tingkat SD/MI se-Kota Bima di kolam renang Bima Tirta. “Syukran katsira buat  anak-anak,  semoga prestasinya bisa dipertahankan sampai tingkat nasional,” harapnya. (BK22)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait