Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

SDN Talabiu akan Dijadikan Sekolah Percontohan

Kepala UPT Dinas Dikbudpora Woha, Drs Abdul Haris

Bima, Bimakini.- Seiring rencana Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bima memindahkan ibu kota  ke Kecamatan Woha, maka  bidang pendidikan pun menjadi prioritas untuk ditingkatkan. Apa saja yang akan diubah?

Kepala UPT Dinas Dikbudpora Woha, Drs Abdul Haris, mengatakan SDN Talabiu  akan direhab dan dijadikan sekolah percontohan berstandar internasional. Tahun 2017 segera direhab dan  pengerjaannya menggunakan dana APBN.

“Rencana pemerintah menjadikan SDN Talabiu sebagai sekolah contoh berstandar internasional akan direalisasikan tahun 2017 ini, kapan mulainya saya belum ada informasi,” jelas Haris di ruangannya Rabu (12/07).
Untuk tahap awal rencana itu mulai berjalan, sekolah  udah diperiksa  oleh konsultan. “Konsultan sudah memeriksa bentuk bangunan dan sudah menggambar bentuk bangunan yang dikerjakan nanti,” ujarnya.
Dengan demikian, merupakan satu-satunya sekolah contoh berstandar internasionl di Kabupatem Bima.  Haris berharap selama proses rehab tidak ada kendala supaya sistem pendidikan berstandar internasional dapat dinikmati oleh generasi emas negeri ini.

“Mari kita dukung pemerintah untuk memindahkan ibu kota Kabupaten Bima supaya kualkitas pendidikan kita lebih baik lagi,” harapnya. (BK34)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait