Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

Billionare Hadir Membangun Masyarakat

Billionare pusat perbelanjaan di Kecamatan Woha.

Bima, Bimakini.- Pusat perbelanjaan Billionare hadir di jalan Buya Hamka Desa Rabakodo Kecamatan Woha Kabupaten Bima. Selain bergerak pada bidang perdagangan, pengelola toko ini  juga membantu Pemerintah Daerah dalam bidang pembangunan.
Seperti apa? Kepala HRD Kepegawaian Billionare, Iskandar AR, SH, menjelaskan  Billionare  menjual sembilan kebutuhan pokok (Sembako) untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat di wilayah Bima. Selain itu, membantu pemerintah dalam bidang pembangunan.
“Kami tidak hanya bergerak di bidang perdagangan, namun kami juga terlibat dalam kegiatan sosial kemasyarakatan demi peningkatan pembangunan daerah,” jelasnya  saat sambutan pada Open Tournament Catur Billionare Cup I di Woha, Rabu (23/08).
Dibeberkannya, Billionare ini sudah merekrut 50 lebih pemuda  untuk menjadi karyawan dan menjadi   sponsor kegiatan tingkat kecamatan maupun kabupaten. “Minimal kami telah berupaya membuka lapangan pekerjaan dan mengurangi pengangguran di Kabupaten Bima, setiap event kami selalu membantu demi kelancaran kegiatan, salahsatunya turnamen catur ini,” jelasnya.
Kata dia, tempat ibadah juga turut diperhatikan, bahkan sudah enam masjid/mushala yang telah dibantu di Kecamatan Woha. Bantuan itu  akan bernilai ibadah bagi keluarga besar Billionare, tanpa  tendensi imbalan apapun.
Seperti hadiah turnamen catur saat ini, menjadi  sponsor tunggal  sebanyak Rp30 juta.
“Ini semua untuk melihat potensi Master catur yang bisa dijual ke tingkat provinsi maupun nasional. Kami merasa bangga  keterlibatan master catur seluruh wilayah NTB,” ujarnya.
Kata dia, ke depan akan selalu melibatkan diri setiap event, setiap siapapun dan pihak manapun yang bekerja sama demi cita-cita bersama membangun Bima. Tidak ada kata tidak mendukung.
“Tidak ada yang lain, semua kita harus bangun komunikasi dan koordinasi yang baik, insyaAllah kami akan tetap berpartisipasi,” tuturnya.
Billionare ini menjual sembilan kebutuhan pokok (Sembako), termasuk alat kelengkapan rumah tangga, mebel, barang elektronik lengkap, buku berbagai jenis, ATK, dan lainnya.  (BK34/*)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait