Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

306 Siswa SMPN 4 Bolo Terima Dana PIP

Penerimaan dana PIP di SMPN 4 Bolo.

Bima, Bimakini.- Sebanyak 306 siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Bolo menerima dana Program Indonesia Pintar (PIP) di sekolah setempat Sabtu (09/09/2017). Total yang diterima Rp 200 juta.

Kepala SMPN 4 Bolo, Ibrahim, S.Pd mengatakan, program tersebut sedianya didapat oleh 323 siswa, namun 17 siswa belum memiliki kode nomor rekening, sehingga yang menerima 306 orang. “Untuk yang 17 siswa belum memiliki kode nomor rekening masih menunggu pembuatan nomor rekening dan akan menerima dana tersebut dalam waktu dekat,”ujarnya.

Penerimaan PIP, kata dia, harus didampingi oleh orang tua atau wali murid. Itu dilakukan untuk menghindari asumsi-asumsi negatif dari luar sekaligus penerapan keterbukaan informasi. “Saat terima dana PIP, siswa didampingi oleh orang tua,”terang Ibrahim.

Lanjutnya, bagi 78 siswa penerima PIP yang sudah tamat akan dipanggil untuk menerima dana tersebut. Sebelum proses pembagian ini dilakukan, pihak sekolah telah menerima berita acara penyerahan dari pihak BRI Unit Bolo untuk membagikan anggaran tersebut. “Penyerahan ini dilakukan berdasarkan berita acara dari BRI Unit Bolo,”bebernya.

Ibrahim berharap agar siswa dapat menggunakan dana PIP sesuai peruntukannya, yakni untuk kebutuhan sekolah. Tak hanya itu, dirinya berharap kepada orang tua siswa atau wali murid agar mengontrol dan memotivasi anak-anaknya agar lebih rajin lagi sekolah dan meraih prestasi. “Kepada orang tua kami berharap agar juga memotivasi anaknya untuk belajar,”ungkapnya. (BK36)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS), Kabupaten Bima, NTB, Maman, SPd MPd menegaskan, terkait pencairan PIP, tahap VIII, IX, dan X tahun...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Untuk menghindari asumsi negatif, pembagian dana PIP di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Bolo tidak boleh diwakilkan. Yakni dana tersebut diserahkan...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 8 Langgudu, Kabupaten Bima, dibagi rata sebagai bahan motivasi siswa. Kepala...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Festival Lomba dan Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Provinsi NTB dilaksanakan beberapa waktu lalu. Pelajar SMPN 4 Bolo mampu mepertahankan prestasi yang...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Bolo membagikan uang PIP kepada 202 orang siswa, Senin (13/7). Sebagai upaya memutus penyebaran Virus Corona...