Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Kembali Tempati Kantor, KUA Madapangga Terimakasih pada Kader PDIP Ini

Muhammad, SH

Bima, Bimakini.- Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Madapangga Muhammad SH menyampaikan, ucapan terima kasih kepada Kader PDI Perjuangan, Herman Effendy. Pasalnya, selama ini banyak membantu pascapenyegelan KUA Madapangga beberapa waktu lalu.

Penyegelan dilakukan pihak ahli waris yang ditempati kantor KUA dan UPT Pertanian dan Perkebunan Madapangga. Akibatnya pelayanan terhadap masyarakat terganggu.

Namun, kata dia, Kader PDI Perjuangan ini justru hadir bagai dewi fortuna, karena bersedia meminjamkan rumah pribadinya sebagai kantor pengganti. Kontribusinya sangat bermanfaat bagi masyarakat. “Mewakili Jajaran KUA Madapangga, Saya ucapkan terima kasih atas budi baik Pak Herman Effendy,”ucap Kepala KUA Madapangga, Rabu (20/9/2017).

Karena pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Bima telah meyelesaikan pembayaran ganti rugi dengan ahli waris, kini kantor yang lama telah bisa ditempati kembali. Meski demikian bersama pegawai membersihkan rumah yang dipinjamkan oleh Herman Effendi.

“Kita tidak ingin serahkan kunci sebelum membersihkan dulu rumah itu,”ujarnya.

“Saya tidak akan menyerahkan kunci rumah tersebut sebelum bertatap muka dengan keluarga Herman Effendy,” ungkapnya.

Sementara Herman Effendy pemilik rumah yang dihubungi via seluler juga berterimakasih karena selama rumahnya digunakan tetap dijaga dan dirawat.

“Saya pribadi ucapkan kata-kata yang sama buat KUA Madapangga,”ujarnya.

Selain itu, mengapresiasi  Pemerintah Daerah Kabupaten Bima yang telah menyelesaikan ganti rugi kepada pihak ahli waris atas kantor KUA sebelumnya. “Terima kasih kepada Pemkab Bima yang telah berupaya menyelesaikan pembayaran ganti rugi dengan pihak ahli waris,”ungkap Bos BBS itu.(BK36)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Gubernur NTB, Dr.H. Zulkieflimansyah,SE,M.Sc dipastikan hadir di lapangan Desa Dena Kecamatan Madapangga pada hari ini, Sabtu (6/7). Kehadiran orang nomor satu di...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Biaya pembebasan lahan pembangunan kantor Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pertanian dan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Madapangga dalam waktu dekat segera...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.-  Pemalangan  kantor Unit Pelaksana Teknis Dinas Pertanian dan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Madapangga akhirnya dibuka. Dua kantor yang awalnya diblokade  ahli...

Peristiwa

Bima, Bimakini.-  Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima, Muhammad, SH, meminta  Pemerintah dan Kemenag Kabupaten Bima tidak mengabaikan kondisi kantor setempat....