Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

Koramil Woha Berikan Pembinaan Wawasan Kebangsaan

Pembinaan wawasan kebangsaan bagi siswa SMAN 1 Woha.

Bima, Bimakini.- Komando Rayon Militer (Koramil) Kecamatan Woha Kodim 1608/ Bima, memiliki komitmen membela Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Terutama menanamkan faham dasar negara, kebangsaan, rasa nasionlisme untuk membangun negara.

Danramil Woha Kapten Infantri I Ketut Sudiasa di aula SMAN 2 Woha Kamis (7/9/2017), memberikan materi wawasan kebangsaan kepada siswa. Danramil didampingi anggota dan Kepala Sekolah mengajak siswa agar bebas dari pengaruh Narkoba dan Tramadol.

Kepala SMAN 2 Woha, Muhammad, S. Pd mengatakan, materi wawasan kebangsaan yang diberikan Danramil Woha  bermanfaat bagi siswa. Terutama bagi warga sekolah.

Kata dia kegiatan seperti P4 ini hampir tidak ada untuk siswa apalagi generasi muda.

“Memberikan pemahaman bela negara wawasan kebangsaan sudah tidak ada. Saya akan intens minta bantuan Koramil Woha untuk memberikan materi diluar kurikulum, baik itu P4, bela negara maupun wawasan kebangsaan,” jelasnya.

Kata dia, lebih dari 100 siswa mulai kelas 1 sampai kelas 3 jadi peserta. Wawasan kebangsaan sangat penting diberikan di sekolah-sekolah, karena di dalam kurikulum SMA tidak ada materi wawasan kebangsaan.

“Alhamdulillah dengan kehadiran Danramil Woha, artinya ini bentuk kepedulian untuk memberikan wawasan kenegaraan generasi bangsa yang masih duduk dibngku sekolah,” jelasnya.

Muhammad berjanji akan bekerja sama dengan TNI dan Polri untuk membina generasi muda. Termasuk dalam menjaga keamanan sekolah.

Danramil Woha Kapten Infantri I Ketut Sudiasa mengingatkan kepada siswa SMAN 2 Woha untuk menumbuhkan semangat kebangsaan.

“Faham kebangsaan adalah rasa nasionlisme dari rasa kebangsaan berupa gagasan untuk membangun negara,” jelasnya.

Lanjut dia, semangat kebangsaan adalah kemauan dan kerelaan untuk aktualisasikan rasa kebangsaan dan paham kebangsaan.

“Jadi wasawan kebangsaan adalah cara pandang kita mengenai berbagai masalah yang diwarnai oleh rasa kebangsaan dan faham kebagsaan yang dijiwai semangat nasionalisme.” pungkasnya. (BK34/*)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Komisariat Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Muhammadiyah Bima bekerjasama dengan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Woha Kabupaten...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Kesal lantaran tidak diterima di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Woha, puluhan siswa dan siswi asal Desa Talabiu Kecamatan Woha Kabupaten...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- SMAN 1 Woha adakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) untuk siswa baru tahun ajaran 20/21. Kegiatan mulai Senin 20 Juli mendatang....

Pendidikan

Bima, Bimakini.- SMAN 1 Woha didemo oleh Forum Pemuda dan Mahasiswa Peduli Masyarakat tidak Mampu (FPMPMTM) Bima, Senin (6/7). Aksi   itu dilakukan  terkait sistem...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Sejumlah orang tua anak dari Desa Naru dan Desa Nisa Kecamatan Woha, menyegel ruang kepala sekolah dan guru SMAN 1 Woha, Rabu...