Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Perusda Dompu Diberi Dua Opsi

Ketua DPRD Dompu, Yuliadi memberi opsi bagi Perusda Dompu.

Dompu, Bimakini.- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Dompu, Yuliadin, SSos, mengevaluasi kinerja Perusahaan Daerah (Perusda)  dalam kurun waktu terakhir ini. Kontribusinya dinilai rendah. Ditambah lagi  temuan Inspektorat Dompu bahwa Perusda belum mengembalikan uang daerah sekitar  Rp500 juta sejak tahun 2015 lalu.

“Kalau tetap berkinerja buruk, ditenggelamkan saja Perusda itu,” ujarnya Ahad di Dompu.

Lalu bagaimana? Yuliadin pun menawarkan dua opsi. Pertama merombak sistem manajemen yang saat ini ada. Namun, kalau benar-benar “sakit parah” dan tidak bisa disembuhkan lebih baik dibubarkan  saja.

Mengenai  temuan keuangan negara senilai Rp500 juta yang belum dikembalikan itu, Yuliadin meminta Kejaksaan proaktif mengusutnya. Sesuai aturan, batas waktu pengembalian hanya  60 hari. “Memang hasil evaluasi DPRD, kinerja Perusda itu buruk,” paparnya.

Menurutnya, dalam mengelola suatu perusahaan itu bergantung manajemen. Memang  perlu diwacanakan agar Perusda  dikelola pihak swasta. Dia  mengibaratkan Perusda itu ibarat hidup segan mati pun tidak mau.

Namun, katanya,  daripada tidak memberikan manfaat bagi masyarakat dan daerah, lebih baik dibubarkan saja. (BK24)

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Dompu, Bimakini. – Upaya meringankan beban petani dibulan suci ramadhan, dan ditengah anjloknya harga jual gabah. Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Dompu mendesak Pemerintah...

Ekonomi

Dompu, Bimakini. – Ketua DPRD Kabupaten Dompu merespon tantangan dan tuntutan pengurus HMI Cabang Dompu agar Bupati dan DPRD segera merubah postur atau komposisi...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Komisi I DPRD Kabupaten Dompu mendesak Gubernur NTB untuk segera melakukan mediasi persoalan perselisihan batas wilayah antara Kabupaten Dompu dengan Kabupaten...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Komisi II DPRD Kabupaten Dompu mendesak Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi NTB, serta Balai Kesatuan Pengelolaan Hutan (BKPH) Toffo...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Sekretaris Umum Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Kabupaten Dompu, Suherman S.Pd., meminta agar 30 anggota DPRD Kabupaten...