Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Sudirman Siap Sejahterakan Guru!

H Sudirman

Bima, Bimakini.- Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Bima, Drs H Sudirman Ismail, MSi, meminta agar anggotanya memikirkan soal keprihatinan sesama guru. Hal itu penting, karena rekan sesama profesi akan lebih mengerti apa yang menjadi kebutuhan para guru untuk mencerdaskan anak bangsa.

Dalam kondisi saat ini, ujar suami Hj Suharni ini, guru harus memiliki solidaritas, kekompakan, dan berkreasi. Selain itu, memiliki kemampuan berinovasi dalam mencerdaskan anak bangsa agar berprestasi gemilang.

Di pulau Kalimantan Timur, ceritanya, sudah ada guru Sekolah Dasar (SD) yang menjadi Gubernur dan terbukti kesejahteraan para guru meningkat. Di Kabupaten Dompu dan Lombok Timur, kesejahteraan guru juga sangat diperhatikan.

Tetapi, bagaimana dengan di Kota Bima? Itu pertanyaan Sudirman di forum itu. Kata dia, hal ini menjadi pertanyaan besar yang harus menjadi renungan guru pada  tahun politik 2018 mendatang di Kota Bima.

“Apakah kita ingin seperti ini terus?  Atau kita ingin berubah Kota Bima yang lebih baik,” katanya saat melepas peserta Lomba Gerak Jalan Tepat Waktu di persimpangan lapangan Pahlawan Kota Bima, Sabtu.

Ketua PGRI Kota Bima, Drs H Sudirman, MSi saat memberikan pengarahan.

Di depan ribuan peserta itu, Sudirman memberikan isyarat lain dalam keterlibatan pada Pilkada Kota Bima. Diisyaratkannya, bulan Oktober 2017 ini akan mendeklarasikan pasangan calon dari jalur perseorangan. Kalau bukan sekarang kapan lagi guru bisa menjadi orang nomor satu di Kota Bima.

“Saya siap menyejahterakan guru. Ini janji dan bukan omong kosong karena janji harus ditepati,” katanya.

Sayangnya, saat itu Sudirman belum menyebutkan siapa bakal calon Wawali yang berduet dengannya. Kemunculan paket jalur perseorangan ini terus menjadi perhatian publik, apalagi Sudirman sudah lama mengisyaratkan diri maju berkompetisi. Namun, semuanya akan ditentukan saat mendaftar nanti. (BK23/ADVETORIAL)

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pendidikan

Kota Bima, Bimakini.- Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Bima menggelar Lomba Inovasi Pembelajaran Tingkat Kota Bima, Rabu 26 November 2021. Kegiatan yang dilaksanakan...

Pendidikan

Kota Bima, Bimakini.- Memeriahkan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI)  ke-76 dan Hari Guru Nasional pada 25 November mendatang, PGRI Kota Bima...

Pendidikan

Kota Bima, Bimakini.- Ketua DPRD Kota Bima, Alvian Indrawirawan, Jum’at (11/6) di ruang kerjanya menerima silarurahim Jajaran pengurus PGRI Kota Bima. Silaturahim antara ketua...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Momen peringatan hari guru, Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE menerima audiensi dari Pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Jajaran guru yang tergabung dalam organisasi profesi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Bima, setelah musyarah daerah (Musda), memutuskan agar penarikan zakat...