Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Lagi, Polres Amankan Miras

Barang bukti miras yang berhasil diamankan.

Kota Bima, Bimakini.- Operasi pemberantasan minuman keras (Miras) terus digencarkan oleh jajaran Polres Bima Kota. Sabtu (25/11) malam sejumlah miras diamankan dari beberapa lokasi.

PLT Kabag Humas Polres Bima Kota, IPDA Suratno mengatakan, Sabtu (25/11) malam sekitar pukul 21.30 Wita tim gabungan merazia miras jenis sofi sebanyak 10 botol air mineral tanggung dari rombong sekitar terminal dara. Dilanjutkan penyitaan miras jenis bir sebanyak 180 botol di depan gudang kosong sebelah barat terminal Dara.

Penyisiran juga, kata dia, dilakukan di kafe yang berpotensi menyimpan miras. Jenis bir pun kembali diamankan sebanyak 15 botol dari salah kafe.

Di tempat berbeda, kata  Suratno, Sat Resnarkoba mengamankan tiga botol sofi, juga 18 botol bir dari beberapa kafe.

Penyisiran yang dilakukan jajaran Polres Bima Kota, untuk menekan  peredaran miras. Juga untuk menekan tingkat kriminalitas. “Informasi dari masyarakat sangat diharapkan untuk menekan peredaran miras yang meresahkan warga,” ujarnya. (IAN)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Personel KP3 Laut Polsek Sape, mengamankan minuman keras (miras)  jenis sofi, Minggu (6/2/2022). Kapospol KP3 Laut Polsek Sape, AIPTU Juraidin, SH bersama...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Sebuah truk pengangkut pakan ayam dengan nomor polisi EA 8656 XC, mengalami kecelakaan tunggal di Kelurahan Dodu Kecamatan Rasanae Barat Kota...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Unit Idik 2 SatResNarkoba Polres Bima Kota, Rabu (15/4)   melakukan razia razia minuman keras (miras)sekitar pukul 23.00 Wita. Puluhan bir bintang,...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Jajaran Polsek Bolo kembali menggelar giata patrol sekaligus melakukan operasi Miras, sekitar pukul 22.00 Wita, Rabu malam (18/3). Ada tiga titik rawan...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Tim Reserse brimob (resmob) Sat Brimob Den C Bima, berhasil amankan lebih dari 100 jirgen minuman keras (miras) jenis Sofi di Desa...