Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Soal Mutasi, BKSDM Menunggu Instruksi Wali Kota

Rusdan

Kota Bima, Bimakini.- Isu mutasi dan promosi jabatan lingkup Pemerintah Kota (pemkot) Bima kian bergulir, sejak diwacanakan Wali Kota Bima usai HUT Kota Bima, baru-baru ini. Namun, hingga kini hal itu belum dapat dipastikan kapan dilaksanakan.

Hanya saja, instansi terkait yang mengurus nasib pejabat masih menunggu instruksi dari Wali Kota Bima untuk melakukan mutasi, rotasi dan promosi jabatan dimaksud.

Sekretaris Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kota Bima, Rusdan, mengatakan belum dapat memastikan kapan mutasi dan promosi jabatan dilaksanakan.

Pernyataan itu menjawab isu mutasi dan promosi jabatan yang kian gencar beredar akhir-akhir ini. “Belum ada intruksi resmi dari kepala daerah,” ucapnya.

Dia mengatakan, sekarang ini Kepala Daerah masih melaksanakan tugas luar daerah. Tahapan pelaksanaan mutasi dan promosi jabatan, juga belum dilakukan.

“Rencana mutasi baru wacana. Saat ini saja Pak Wali masih di luar daerah. Namanya wacana, belum bisa dikatakan akan mutasi besok,” tukasnya.

Dia mengaku, belum ada nama-nama pejabat yang disiapkan terkait rencana mutasi. “Kita di BKSDM sudah siapkan data jabatan lowong yang akan diisi sesuai rencana kepala daerah,” terangnya.

Apabila telah ada instruksi dari Kepala Daerah, pihaknya segera menindak lanjuti. Misalnya, harus melalui Baperjakat, sebelum diserahkan ke Wali Kota kemudian dikonsultasikan ke Mendagri untuk mendapat persetujuan.

Menyoal sorotan anggota DPRD Kota Bima terkait mutasi yang harus sesuai mekanisme, Rusdan sepakat harus melalui aturan.

“Pastinya harus sesuai aturan, apalagi saat ini sedang Pilkada serentak dan ada aturan mainnya. Sehingga, perlu ada persetujuan Mendagri,” tandasnya. (DED)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Pemerintah  Kota Bima merencanakan untuk melakukan mutasi jabatan. Namun untuk melakukan mutasi harus mengantongi ijin baik Provinsi dan Pusat. Kabid Pengadaan...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.-  Mutasi dan rotasi dilakukan oleh Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE, Senin (4/4/2022). Selain itu memberikan demosi kepada salah satu...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, e, melantik pejabat eselon II di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Bima, Senin (4/4/2022). Rotasi di...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Ada ancaman yang disampaikan Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE saat menghadiri Rapat Anggota Tahunan Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.-  Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE , melakukan rotasi dan mutasi jabatan baik pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator dan...