Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Shalat Idul Fitri, Warga Bolo Padati Paruga Na’e

Bima, Bimakini.- Warga Kecamatan Bolo memadati lapangan Paruga Nae untuk  melaksanakan shalat Idul Fitri 1 Syawal 1439 H, Jumat (15/6). Di lokasi ini menjadi  pusat shalat id tingkat Kabupaten Bima yang dihadiri Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri.

Untuk memperlancar jalanya shalat id, Kapolsek Bolo, AKP. Muhtar, HI, SSos melakukan pengamanan besama anggota.

“Tidak hanya warga Desa Rato, Kananga, Leu dan Tumpu, orang tua serta anak anak yang berasal dari desa lainnya ikut melaksanakan shalat Idul Fitri di tempat yang telah ditentukan oleh panitia,” ujar Kapolsek Bolo, Jum’at (15/6).

Kata Kapolsek, masyarakat berdatangan dari berbagai arah. Mulai dari barat, di jalan depan Kantor Camat Bolo, arah selatan, jalan lintas pertigaan Cabang Donggo, arah timur, jalan lintas SMAN 1 Bolo serta dari arah utara yakni dari Desa Tumpu.

“Tidak seperti yang ditentukan oleh panitia sebelumnya, yakni shalat id di Paruga Na’e hanya diikuti oleh masyarakat Desa Rato, Kananga, Kananga dan Tumpu. Masyarakat dari berbagai desa lain pun hadir memadati Paruga Na’e,” terang Kapolsek.

Apalagi, kata dia, Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri hadir shalat Id bersama. Pelaksanaan shalat idul fitri berjalan lancar dan hikmad.

Saat itu, Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri  menyampaikan sambutann. Maksirat, H. M. Ali Arsyad, Imam Kepala MAN 1 Bima, Drs. Muhamamad Amin, dan Khatib Dewan Pembina Pendidikan Kabupaten Bima, Drs. H. Suaidin H. Abdullah MPd.  (YAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait