Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Bukhari: Jangan Ada Pembunuhan Karakter

Ketua KPU Kota Bima, Bukhari, SSos saat menyampaikan keterangan kepada media.

Kota Bima, Bimakini.- Ketua KPU Kota Bima,  Bukhari, SSos meminta jangan ada pembunuhan karakter terhadap dirinya.  Tudingan  bawah dirinya menerima suap dari salah satu Paslon dianggapnya tidak memiliki bukti.

Ditegaskannya, sebagai penyelenggara Pilkada, sangat menjaga integritas. Apalagi, komisoner sudah diiuji integritasnya dalam melaksanakan tugas dan fungsi.

“Ada upaya pembunuhan karakter. Silahkan jika memiliki bukti. Saya tidak lakukan itu,” tegasnya di KPU Kota Bima, Senin (2/7).

Lanjutnya, pihaknya tidak akan menggadaikan integritas. Apa yang dilakukan KPU sudah sesuai dengan ketentuan penyelenggaraan Pilkada. “Termasuk apa yang dilakukan oleh KPPS dan PPS,” ujarnya.

Bahkan, kata dia, KPU tidak mengintervensi terhadap kewenangan yang sudah didelegasikan kepada PPK, PPS dan KPPS. Namun, jika mereka melakukan  sesuatu di luar ketentuan, maka KPU akan meluruskan.

Tindakan KPPS tidak memberikan C6 kepada bukan pemiliknya dianggap sesuai. “C6 hanya diberikan kepada pemiliknya sesuai identitas di DPT,” ungkapnya.

Bahkan, kata dia, pemilih yang tidak mendapatkan C6, namun namanya dalam DPT,  tinggal memperlihatkan KTP dan menyebutkan nomor urut di DPT. Termasuk yang tidak ada namanya dalam DPT, namun memiliki KTP, menjadi pemilih tambahan.

Dalam aksi yang dilakukan  Masyarakat Pemerhati Pemilu Jurdil, menuding Ketua KPU menerima suap dari salah satu Paslon.  Juga  KPU dianggap membiarkan terjadinya banyak pelanggaran dalam pemungutan suara. (IAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima,  menggelar rapat pleno terbuka rekepitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024, Kamis 29 Februari 2024.Untuk mengamankan...

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Massa dari Gerakan Masyarakat Pilkada Jujur dan Adil Kota Bima, menyorot adanya dugaan tidak independennya lembaga penyelenggara, yakni KPU dan Panwaslu....

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kota Bima, menerima laporan dugaan tindak pidana pemilihan (Tipilih). Laporan itu disampaikan Al Imran, selaku kuasa...

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Data C1 dari 249 TPS sudah masuk ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima. Data C1 itu langsung dimasukkan dalam webside...

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Hasil rekepitulasi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Mpunda,  Pasangan Calon (Paslon) Lutfi-Feri unggul dibandingkan paslon lainnya. PPK  Mpunda termasuk cepat melakukan rekepitulasi...