Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Atasi Krisis Air Bersih di Desa Ntori, Pusat Kucurkan Rp341 Juta

ilustrasi

Bima, Bimakini.- Kesulitan air bersih yang masih dirasakan sebagian warga Desa Ntori Kecamatan Wawo, beberapa tahun terakhir mulai ada jalan keluarnya. Soalnya Pemerintah Pusat melalui Kementerian terkait telah menggelontorkan dana senilai Rp341,430 juta.

Kepala Desa Ntori, Algi Syarief, S.Sos, mengatakan, dana itu merupakan bantuan dari kementerian terkait sebanyak 70 persen, sumbangan APBD sebesar 10 persen dan sisanya merupakan swadaya masyarakat. Semua itu untuk program penyedian air bersih berbasis masyarakat (Pamsimas).

Untuk pengerjaannya dilakukan pihak ketiga dan awal Agustus ini akan mulai dikerjakan. “Program dari pemerintah pusat ini sangat membantu warga karena masih banyak warga yang kesulitan air bersih. Apalagi, kondisi perpipaan pasca banjir bandang akhir 2016 banyak yang rusak dan hilang diseret banjir,” ujarnya di kantor Desa Ntori, Senin (30/7).

Sumber air yang diambil, katanya, masih seperti yang lama yakni Oi Sori Nae di Dusun Kawae Desa Maria Utara dengan melanjutkan peningkatan pemasangan perpipaan tiga inci, hingga dituntaskan pada bak penampung dan penyaluran pada rumah warga. Program itu juga termasuk sanitasi untuk Sekolah Dasar (SD).

Namun, kini hanya difokuskan untuk menangani kesulitan air bersih yang dihadapi masyarakat. “Kita berharap setelah program ini berhasil, maka jangan ada lagi warga yang memocorkan pipa transmisi. Apalagi rencananya saluran perpipaan nanti akan sampai kepada masyarakat,” katanya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Tentu dalam kegiatan itu, katanya, dukungan dan partisipasi warga sangat dibutuhkan terutama pemasangan perpipaan dan lainnya. Itulah yang disampaikan fasilitator saat rapat bersama di aula Kantor Desa Ntori pertengahan Juli lalu. (NAS)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Penjabat Wali Kota Bima, Ir. H. Mohammad Rum, MT meninjau Sumur Dalam Terlindungi sebagai wujud upaya nyata Pemerintah Kota Bima dalam...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Sebagai  upaya memberikan dukungan kepada masyarakat yang terdampak kekurangan pasokan air bersih, Kasat Binmas Polres Bima Kota, IPTU Suratno, bersama dengan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Kepolisian Resort Bima Polda NTB terus membagikan air bersih bagi masyarakat di wilayah yang terjadi kekeringan parah, di wilayah Kabupaten Bima. Seperti...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- BPBD Kabupaten Bima mendistribusi air bersih untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga di beberapa lokasi terdampak. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bima melalui...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Personel Satuan Samapta Polres Bima Polda NTB, menyalurkan air bersih bagi masyarakat di Desa Wadu Wani, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima Jum,at (09/09/22)...