Connect with us

Ketik yang Anda cari

NTB

Banyak Pihak Berikan Bantuan, Wagub NTB Sampaikan Terimakasih

Wagub NTB, HM Amin

Mataram, Bimakini.- Gempa yang melanda Provinsi NTB beberapa waktu lalu, menyisakan duka mendalam bagi masyarakat NTB. Namun kesedihan itu diharapkan tidak berlarut-larut.

Usai Pemprov NTB menggelar doa dan Dzikir bersama di halaman Kantor Gubernur NTB, Sabtu (18/8/2018) lalu, maka kini saatnya masyarakat NTB diminta untuk bangkit dan membangun optimisme, menatap masa depan yang lebih baik. Kehadiran musisi Ebiet G Ade dalam kegiatan Dzikir tersebut, diharapkan menjadi motivasi untuk bangkit.

Wakil Gubernur NTB, H. Muh. Amin, SH. M. Si menyampaikan bela sungkawanya atas musibah bencana gempa numi yang melanda pulau lombok, khususnya di Kabupaten lombok Utara, Lombok timur dan Lombok Barat. Dimana bencana tersebut telah memakan korban jiwa, kehilangan runah serta dan kerusakan infrastruktur yang besar.

Wagub menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak. Yaitu, pemerintah pusat, kementrian/lembaga, NGO, BUMN pihak swasta, organisasi kemanusiaan yang telah memberikan bantuan, kontribusi sesuai dengan kemampuan dan kapasitas masing-masing.

Bantuan tersebut menurut Wagub, telah meringankan beban para korban gempa. “Untuk ke depannya, kita harus yakin di tengah musibah yang kita hadapi ini ada hikmah dan kita harus mampu menumbuhkan optimisme dan terus bersemangat membangun daerah kita,” ungkap Wagub. (PUR)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

NTB

Mataram, Bimakini.- Hari kedua kunjungan kerja di Provinsi NTB, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy, memberikan bantuan Hunian Tetap...

NTB

Mataram, Bimakini.- Wakil Gubernur (Wagub) NTB, Dr Ir Hj Sitti Rohmi Djalilah, MPd, menghadiri acara penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas...

NTB

Mataram, Bimakini.- Tagana Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) telah berada di Lombok sejak Jum’at (14/9/2018) lalu. Keberadaan Tagana PB PMII di...

NTB

Mataram, Bimakini.- Gubernur NTB menggelar penggalangan dana di Jakarta. Penggalangan dana tersebut bertajuk “Malam Dana untuk Lombok Sumbawa dan Peluncuran Buku TGBNomic”, di Ballroom...

NTB

Mataram, Bimakini.- Sekretaris Daerah Provinsi NTB, Ir. H. Rosiady Sayuti, Ph.D, kembali menerima bantuan bagi para korban gempa bumi di Lombok. Kali ini, bantuan...