Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Kesultanan Bima Ikut FKN di Cirebon

Kesultanan Bima ambil bagian pada acara FKN di Cirebon.

Bima, Bimakini.- Sekitar 60 orang rombongan peserta Festival Keraton Nusantara (FKN)  Kesultanan  Bima  tiba di Cirebon  Kamis (14/9) sekitar pukul 23.00 WITA. Awalnya, dari Bima  rombongan menempuh jalan darat menuju  Mataram. Dlanjutkan  perjalanan lewat udara mulai   BIL menuju Bandara Soekarno-Hatta. Di Jakarta, rombongan  berziarah ke makam Sultan Muhammad Salahuddin dan keluarga Kesultanan Bima di pemakaman Karet Bivak Jakarta Pusat. Kemudian menuju Cirebon menggunakan bus.

Sekitar 23.00 WITA WITA  rombongan tiba Cirebon dan menginap di Hotel Intan.

Kabag Humaspro Setda, Armin Farid, SSos,  Jumat (15/09/2017) menjelaskan agenda FKN Cirebon adalah Welcome Dinner, kirab prajurit keraton, pameran kerajinan, pameran naskah, pameran benda  pusaka, seminar budaya, dan pentas kesenian.

“FKN Cirebon adalah yang ke-XI dan setiap FKN Kesultanan Bima selalu ambil bagian,” katanya.

FKN Cirebon berlangsung  15 – 19 September 2017 dan akan dibuka oleh Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heriyawan. Menurut informasi dan rencana, penutupan akan dilakukan oleh Presiden RI Joko Widodo.  (BK29)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Keikutsertaan delegasi Kabupaten Bima dalam kegiatan Festival Keraton Nasional (FKN) di Cirebon dan Kotawaringin telah menyedot anggaran senilai Rp800 juta. Dampaknya bagi...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Berbagai ragam busana Adat Mbojo ditampilkan  saat  kirab Festival Keraton Nusantara (FKN) XI 2017 di Cirebon. Kesultanan Bima menampilkan pakaian khas Sultan...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Kesultanan Bima ikut ambil bagian pada Festival Keraton Nusantara (FKN) di Cirebon, berlangsung mulai Jumat (15/9/2017). Mengikuti kegiatan ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab)...