Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Dana Aspirasi Dihapus, Asmara-nya Bertahan

Ketua  Komisi IV, Muhammad Aminurlah

Bima, Bimakini.- Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bima, Muhammad Aminurlah, SE, mengatakan istilah dana aspirasi Dewan akan hilang pada tahun 2018 nanti. Namun,  hanya ada dana program dari hasil penjaringan Aspirasi Masyarakat (Asmara).

Dijelaskannya, selama ini yang mencuat di tengah masyarakat ada istilah dana aspirasi Dewan dan itu sudah dihilangkan pada tahun 2018 sesuai hasil keputusan dalam rapat anggota Banggar. “Hanya dana Asmara,” tegasnya saat dikonfirmasi di kantor setempat, Jumat (28/07).

Kata duta PAN ini, dana program Asmara tersebut berdasarkan hasil penjaringan seluruh anggota legislatif saat reses maupun kunjungan pada sejumlah Daerah Pemilihan (Dapil). “Dana Asmara adalah dana yang dijaring oleh anggota Dewan saat melakukan reses maupun kunjungan pada sejumlah Dapil,”  ujarnya.

Disampaikannya, munculnya dana Asmara mulai tahun 2018 ini, maka secara tidak langsung akan menghilangkan asumsi publik terhadap dana aspirasi Dewan selama ini. Untuk itulah, mulai tahun 2018 ini, istilah dana aspirasi Dewan tidak ada, hanya program Asmara. (BK29)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait