Kota Bima, Bimakini.com.- Dinas Kebersihan, Pertamanan, dan Pemakaman (DKPP) Kota Bima terus mengintensifkan penataan dan perawatan taman pada semua sudut kota. Senin (7/5) pagi, sejumlah petugas kembali dikerahkan pada berbagai titik untuk membersihkan, sekaligus menata semua taman yang telah dibangun selama ini.
Kepala Bidang Pertamanan DTKP Kota Bima, H. Ahmad, SE, menjelaskan kegiatan itu dilakukan sebagai bentuk nyata mendukung komitmen Pemerintah Kota Bima merealisasikan program Seribu Taman. Selain itu, tugas rutin yang dibiasa dilakukan setiap hari untuk menjaga keindahan Kota Bima.
Katanya, puluhan petugas pertamanan setiap hari telah diberikan jadwal pada sejumlah titik. Di bagian Barat bertugas menata taman dari areal Taman Kota hingga lingkungan Ni’u. Di bagian Tengah, dari areal taman Kelurahan Sadia hingga Sambinae, sedangkan bagian Timur dari perempatan Bulog hingga Kelurahan Lampe.
“Pembagian tugas itu untuk memudahkan perawatan dan penataan taman yang telah dibangun, apalagi banyak bunga dan tanaman baru yang kita tanam,” jelasnya saat membersihkan taman di Lampe.
Tidak hanya itu. Petugas penyiraman juga telah dibagi sesuai areal masing-masing. Setiap hari sebanyak enam tangki air tetap dioperasikan untuk menyiram semua taman, tiga tangki pada pagi harinya dan tiga tangki pada sore hari.
Untuk memaksimalkan perawatan taman itu, Ahmad meminta kesadaran masyarakat agar tidak melepas ternak sembarangan sehingga tidak memakan tanaman yang sudah tertata. Kendala yang dihadapi selama ini hanya hewan ternak yang berkeliaran saja.
“Kalau masyarakat ingin kota ini selalu terlihat indah, maka rasa memiliki terhadap taman juga harus ada, sehingga bisa ikut menjaga dan muncul rasa tanggungjawab yang sama,” ingatnya. (BE.20)
Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.
