Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Penyebar Video Didesak Diselidiki

Bima, Bimakini.com.-   Ini reaksi anak Sofiah, Amrin.  Dia menyesalkan tindakan penyebar video rekaman yang dinilai berisi tuduhan tanpa dasar sehingga menyebabkan nama baik keluarganya ternoda.

Dia meminta pihak Kepolisian menyelidiki, sekaligus menangkap oknum yang telah menyebarkan video rekaman tersebut.

Haarapan itu disampaikannya saat melaporkan dugaan pencemaran nama baik orangtuanya di Sat Reskrim Polres Bima Kota, Selasa (1/5).

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Katanya, kronologis kejadian itu bermula ketika Arif, anggota TNI yang bertugas di Kupang menderita sakit yang tidak kunjung sembuh. Kakaknya, Nur Dahlia, menduga sakit itu bukan sakit medis, sehingga membawanya berobat  ke dukun.

Saat pengobatan itulah, katanya, Arif menyebutkan nama Sofiah sebagai penyebab sakit yang dideritanya.

Ketika itu, jelasnya, mereka merekamnya. Video itu lalu tersebar dan menjadi konsumsi warga setempat, sehingga mengundang reaksi berlebihan.

   “Saya lalu mencari tahu kebenaran sakit yang diderita adiknya itu kepada pihak medis tempat dia berobat setelah ke dukun, ternyata medis menyatakan dia menderita sakit ginjal dan tidak ada kaitannya dengan santet,” jelasnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

        Untuk itu, dia membantah segala tuduhan dan isu negatif yang diarahkan kepada ibunya. Kepada pihak Kepolisian, dia meminta segera menangkap pelaku penyebar video itu. (BE.20)

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini. – Menanggapi video viral pelajar yang berdebat dengan anggota Sat Lantas saat ditilang, Kasat Lantas Polres Bima Kabupaten, IPTU Caka Gde Putu,...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.com.-Masyarakat untuk Transparansi Daerah (Mantanda) Bima mendatangi Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Raba Bima, Kamis. Mereka cukup leluasa menggelar aksi di kantor Adyaksa itu....

Pemerintahan

Kota Bima, Bimeks.-     Petani kacang tanah dan kedelai pada beberapa kawasan di Kelurahan Lampe dan Kodo Kecamatan Rasanae Timur, mendesak Pemerintah Kota (Pemkot)...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.com.- Rencana PT Sumbawa Timur Mining (STM) untuk kembali beraktivitas pasca-penolakan oleh warga Parado kembali menuai reaksi. Warga tetap meminta agar tidak ada...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.com.- Pelaku pengeroyokan terhadap  pemuda asal Desa Cenggu Kecamatan Belo, Delian Lubis, akan diselidiki oleh arapat Kepolisian. Hal itu merupakan tuntutan kelompok warga...