Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

77 Siswa tidak Lulus Tes Masuk MAN 2

Kota Bima, Bimakini.com.-      Sebanyak 77 dari 357 calon siswa baru dinyatakan tidak lulus ujian masuk Madrasyah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Bima. Mereka dinyatakan tidak lulus setelah mengikuti rangkaian tes yang dilakukan oleh madrasah tersebut, meliputi  wawancara dan tes tertulis.

     Kepala MAN 2 Kota Bima, Drs. H. Syahruddin, bangga terhadap peningkatan jumlah pendaftar tahun ini. “Ini adalah gambaran bahwa madrasah telah menjadi tujuan utama bagi orangtua untuk menitipkan anak-anak mereka. Kami akan terus menjaga kepercayaan itu,” ujarnya di MAN 2 Kota Bima, Jumat.

Pada tes wawancara, katanya, calon siswa baru diuji kemampuan baca Al-Quran, kepribadian, motivasi, wawasan umum, Bahasa Inggris,  Bahasa Indonesia, dan Bahasa Arab. Pada ujian tertulis, calon siswa baru diharuskan menjawab soal Agama, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA Terpadu.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

     Sejumlah siswa, mengaku senang bisa lulus MAN 2. Satu di antaranya Ummu Rofika. “Saya senang sekali dinyatakan lulus Ujian masuk MAN 2. Sudah sejak lama saya mengimpikan masuk madrasah ini,” ungkap alumni MTsN 1 Kota Bima ini.

Namun, tidak sedikit yang merasa sedih menyikapi ketidaklulusan. Mereka harus mendaftarkan diri ke sekolah lain.

      Ketua Panitia Penerimaan Siswa Baru, Agus Gunawan, S.Ag, menyatakan tahun ini MAN 2 ketat  menyeleksi calon siswa baru. “Tahun ini kami harus menyeleksi ketat calon siswa baru sesuai dengan kemampuan intelektual dan spiritual mereka. Hal ini dilakukan agar alumni MAN 2 nanti menjadi figur yang cerdas dan shaleh dan shalihah,” ungkapnya di MAN 2 Kota Bima.

    Diakuinya, MAN 2 telah menjadi madrasah favorit di Kota Bima, bahkan Provinsi NTB. Hal ini terbukti dengan peningkatan kepercayaan masyarakat. “Tahun lalu, sebanyak 315 orang yang mendaftarkan diri di MAN 2. Namun tahun ini meningkat menjadi 357 orang siswa,” imbuhnya. (BE.16)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini.com.- Pengadaan  bibit   kedelai  bagi  petani untuk Musim Kemarau (MK) I tahun 2016 beberapa waktu lalu yang dilakukan  sejumlah penangkar,  bukan sepenuhnya kesalahan...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.com.-      Pemerintah Kabupaten Bima sudah menerapkan lima hari kerja sejak sebulan terakhir. Pemantauan terhadap kepatuhan Satuan Kerja Perangkat daerah dan Unit Pelaksana ...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.com.- Anggota Kompi Sub-Den 1 Detasemen A Brimob Bima, Brigadir E, kembali diduga ditembak orang tidak dikenal. Sebelumnya kasus yang sama terjadi...

Politik

Bima, Bimakini.com.-  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima menggelar rekapitulasi surat suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bima, Rabu (16/12/2015). Dari 18 kecamatan,  tujuh...

Politik

Bima, Bimakini.com.- Konflik antarsimpatisan Paslon  saat berkampanye, dinilai karena masih memakai pola mobilisasi massa untuk mengukur adanya pendukung. Semestinya cara mobilisasi tersebut tidak relevan...