Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Babak Penyisihan MTQ Rasanae Barat Dituntaskan

Bima, Bimakini.com.-      Berbagai lomba pada Mushabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kecamatan Rasanae Barat di Ama Hami Kelurahan Dara, telah menyelesaikan seluruh babak penyisihan. Tiga arena yang disiapkan telah menuntaskan babak penyisihan. Seperti di arena utama cabang tilawah, tahfiz, dan fahmil.

Di arena II cabang khat yang di SDN 55 Kota Bima dan cabang syarhil dan lomba Menulis Karya Ilmiah Al Quran digelar di arena III MAN 2 Kota Bima juga rampung, Jumat (22/6).

Hanya saja untuk cabang tilawah tadi malam, menuntaskan golongan remaja dan dewasa, sedangkan fahmil juga telah menyelesaikan seluruh lomba. “Malam ini kita rampungkan seluruh babak penyisihan untuk cabang tilawah dan qriaah sabaah,” ujar Seksi Mushabaqah, Mahmud, di arena utama, Jumat siang.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Untuk cabang tilawah golongan tartil dan anak-anak, katanya, telah diumumkan dan akan difinalkan Sabtu pagi. Semua lomba berlangsung tertib dan lancar, hingga kini belum ada kendala berarti. Namun, untuk menyelesaikan babak penyisihan Dewan Hakim dan seksi mushabaqah harus begadang hingga pukul 24.00 WITA.

Hal senada dikemukakan seksi mushabaqah, Ilyas Alwi. Selama berlangsung MTQ belum ada kendala berarti, kecuali ada beberapa kesalahan nomor peserta, terkadang qari menggunakan nomor qariah. Karena untuk membedakan qari dan qariah terletak pada nomor peserta. Untuk qari menggunakan nomor genap, sedangkan qariah nomor ganjil. “Semuanya sudah diperbaiki dan kita tidak ingin ada masalah kemudian hari,” katanya.

      Dewan Hakim cabang khat, Drs. Farid, mengatakan, seluruh peserta khat telah menyelesaikan lomba di SDN 55 Kota Bima dengan golongan naskah, hiasan mushaf, dan hiasan dinding. Puluhan peserta menggunakan waktu dengan sebaik-baiknya sekitar empat hingga enam jam. Waktu itu sebenarnya sekitar tujuh hingga delapan jam, tetapi karena peserta lebih cepat menyelesaikan, sehingga pelaksanaan lomba cepat selesai.

“Khusus untuk cabang khat tidak difinalkan dan nanti setelah di tingkat Kota Bima baru difinalkan,” katanya di SDN 55 Kota Bima. (BE.13)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

 

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Pemerintah Desa Laju Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima selenggarakan pawai ta’aruf pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 40. Pawai ta’aruf tersebut, dimeriahkan oleh...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Musbaqah Tilawatil Qur’an tingkat Kelurahan Penatoi resmi di buka, Kamis (27/5/2022). Kegiatan yang digelar di Mushola lingkungkungan setempat tersebut, juga dihadiri...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Panitia Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Desa Rasabou Kecamatan Bolo Kabupaten Bima menggelar rapat kerja di Masjid As – Suada desa setempat, Sabtu...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Mubarak Desa Bolo Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima menggelar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Antar – Santri yang dibuka secara...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Desa Dena, Kecamatan Madapangga, tahun 2018 dibuka oleh Camat, Senin (15/10) malam. Kegiatan digelar di halalaman Masjid...