Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Protes Hasil Pemilukada masih Bergaung

Bima, Bimakini.com.- Protes terhadap hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kabupaten Bima hingga kini masih berlangsung. Rabu (6/6) pagi, sejumlah warga yang dipimpin Abdullah kembali mendatangi DPRD Kabupaten Bima. Sebelumnya, akhir pekan lalu aksi coret tembok terjadi karena memrotes ketidakhadiran Ketua DPRD yang menemui mereka.

Beredar informasi, saat itu jumlah massa lebih banyak  sehingga ratusan aparat Kepolisian disiagakan lengkap dengan mobil barakuda. Mereka  tidak ingin kecolongan seperti akhir pekan lalu. Bahkan, ruas jalan menuju kantor DPRD sempat ditutup selama beberapa jam dengan tameng dan sepeda motor.

Sekitar pukul 11.30 WITA, massa yang datang tidak seperti yang dibayangkan. Melihat kesiagaan aparat Kepolisian, massa tidak langsung  berorasi, tetapi hanya berkumpul di depan masjid terdekat dan rumah makan di depan kantor DPRD. Perwakilan massa lalu  bertemu anggota Komisi I yang difasilitasi pihak Kepolisian.

         Saat itu, perwakilan massa yang masuk hanya enam orang dan diterima anggota Komisi I yakni Abdullah, S.Ag, Samson SH, dan Wahyudin, S.Ag.

         Abdullah menyoroti Komisi I yang tidak menghadirkan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bima. Padahal, lembaga itulah yang berperan dalam protes yang mereka suarakan yakni menyangkut pembatalan hasil Pemilukada menyusul  terbitnya surat putusan Mahkamah Konstitusi dan surat KPU Pusat.

         “Kami tidak persoalkan lagi tentang politik Pemilukada, tetapi ini menyangkut masalah hukum yang harus ditegakkan,” katanya.

         Merespons aspirasi massa itu, Wahyudin, S,Ag, mengaku telah memanggil KPUD dengan bersurat resmi untuk memberikan keterangan tentang persoalan yang disuarakan. Namun, hingga kini panggilan itu belum juga diindahkan. KPU  hanya membalas dengan surat yang berisi poin-poin yang tidak terlalu menyentuh substansi yang dibahas.

         “Komisi I tetap akan melanjutkan untuk memanggil kembali KPUD agar bisa memberikan penjelasan,” jelasnya. (BE.20)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Sejumlah peserta lomba lari 10 Km protes ke panitia. Mereka tidak terima penentuan juara Putra dan Putri digelar oleh Dinas Pendidikan Pemuda...

Pendidikan

Bima, Bimakini– Proses penerimaan siswa baru di Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) Pembina di Desa Tente Kecamatan Woha Kabupaten Bima, dikeluhkan  oleh calon wali murid. Masalahnya dipicu...

Berita

Kota Bima, Bimakini.-  Video viral anak SMA yang protes Polantas dengan bahasa Bima, kini makin populer saja. Di fanpage Otosia.com, hingga Kamis pagi, 3...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Ratusan warga Kelurahan Jatibaru bertemu Wakil Wali Kota Bima, H A Rahman, SE, di kediamannya kompleks perumahan Sadia, Minggu pagi. Mereka...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.com.-      Pemerintah Kabupaten Bima sudah menerapkan lima hari kerja sejak sebulan terakhir. Pemantauan terhadap kepatuhan Satuan Kerja Perangkat daerah dan Unit Pelaksana ...