Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Kasus ‘Dana Kampanye’ Diminta Ditindaklanjuti

Dompu, Bimakini.com.- Beberapa elemen masyarakat Kabupaten Dompu mengharapkan agar kasus dugaan utang yang dilaporkan mantan Bupati Dompu, H. Abubakar Ahmad ke Polres Dompu dapat ditindaklanjuti. Hal iu penting agar masalah itu diketahui dan kontroversi itu  berakhir.

Warga Woja, Sulaiman, mengharapkan Polres secepatnya menindaklanjuti kasus itu.  Jika kasus itu tidak ada akhirnya, akan berdampak pada pencitraan Abubakar danH. Bambang, Bupati Dompu saat ini. Selain itu, pihak Kepolisian juga bisa menjelaskan kepada publik sampai dimana kasus itu diproses.  “Mestinya Polisi bisa menjelaskan kasus sudah sampai tahap mana,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan warga Dompu, Abdul Hamid. Menurutnya, saling lapor antara mantan dua tokoh itu kalau bisa segera dituntaskan  agar tidak  terus menjadi pertanyaan public. “Kita minta aga kasus itu diproses secara transparan,” ujarnya.

Dikatakannya, jika ada kearifan dua tokoh tersebut  agar “duduk satu meja” untuk menyelesaikannya melalui musyawarah dan mufakat. Bagaimana pun juga  keduanya adalah panutan masyarakat  Dompu. “Kalau bisa diselesaikan secara musyawarah dan mufakat, kenapa tidak,” ujarnya.

       Kapolres Dompu, AKBP Beny Basyir, Senin (6/8) mengatakan saat ini kasus tersebut sedang tahap pemeriksaan saksi

saksi yang saat ini tinggal di sana. Tim penyidik telah berangkat ke Jakarta. “Saat ini masih dilakukan pemeriksaan saksi-saksi di Jakarta,” ujarnya dan menambahkan dalam kasus itu Kepolisan fokus pada laporan terlapor.

     Bupati Dompu, Drs. H. Bambang,  kata Kapolres, belum bisa dimintai keterangan karena harus ada surat ijin dari Presiden. Kendati ingin datang sendiri atau memberikan keterangan tidak masalah, cuma saja keterangan itu tidak bisa dimasukan ke dalam Berita Acara Pemeriksaan, tetapi hanya keterangan tambahan. “Kita belum bisa memeriksa Bupati karena harus ada surat ijin dari Presiden,” ujarnya. (BE.15)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pemilu Serentak 2024

Kota Bima, Bimakini.- Komisi Pemiluhan Umum (KPU) Kota Bima menggelar rapat koordinasi terkait masa tenang kampanye Pemilu 2024, Jumat 9 Februari 2024. Rakor yang...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Rupanya kegiatan kampanye yang dilakukan oleh Partai Politik, khususnya Para Caleg di Kabupaten Bima, banyak yang tidak mengantongi Surat Tanda Terima Pemberitahuan...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Ada fakta menarik yang dibeberkan oleh Bawaslu Kabupaten Bima terkait dengan kegiatan kampanye para calon anggota legislatif (Caleg) Pemilu 2024. Kegiatan kampanye...

Berita

Bima, Bimakini.- Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), berkampanye di Kota dan Kabupaten Bima, tepatnya di Paruga Nae Desa Talabiu, Kecamatan...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Kampanye timgkat Nasional yang diagendakan Partai Demokrat di Aula Paruga Nae Kecamatan Woha yang direncanakan berlangsung Sabtu (30/12), Bawaslu Kabupaten Bima langsung...