Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Pengunjung Lakey Keluhkan Tarif Parkir

Dompu, Bimakini.com.- Pengunjung Pantai Lakey yang hendak mengisi libur lebaran mengeluhkan pelayanan parkir. Pasalnya penarikan tidak seperti biasanya, bahkan berbeda dengan karcis.

Salah seorang pengunjung, Hadi Santoso, menuturkan saat berkunjung di Lakey untuk bermalam bersama istri, mengeluhkan penarikan parkir. Untuk masuk, ditarik Rp10ribu per orang. "Saya minta karcisnya dua hanya diberikan satu saja," ujarnya pada Bimakini.com, Rabu (22/8).
Kenyataan itu berbeda dengan tahun lalu ketika bermalam di Lakey setelah lebaran. Sedangkan yang meminta biaya masuk tidak menggunakan pakaian resmi.
Dampaknya, kata dia, kunjugan menjadi sepi dibandingkan libur yang sama di tahun lalu. Sedangkan di lokasi itu banyak pedagang kaki lima yang berharap dari ramainya pengunjung.
"Setelah di gerbang masuk 5.000 rupiah per orang, di dalam mendekati areal Lakey beach ada lagi pungutan tanpa karcis dengan alasan untuk Parkir 10.000 rupiah untuk mobil dan 5.000 rupiah untuk speda motor," katanya.
Diharapkannya ini bisa menjadi atensi pemerintah untuk menertibkan pungutan karcis di luar ketentuan. (BE.16)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Tidak pernah disosialisasikan, tarif parkir tiba-tiba naik. Hal ini memunculkan tanda tanya dari Warga, karena  kemarin masih tarif normal. “Memang sebelum...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) dan Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP) menertibkan secara paksa parkir kendaraan di depan Dinas Kependudukan dan...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Untuk mengetahui juru parkir ilegal dan legal, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bima, Ir H Zulkifli, MAP mengecek langsung di lapangan....

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Tahun 2017 ini, Dinas Perhubungan Kabupaten Bima akan menertibkan kendaraan yang masuk-keluar di Terminal Tente Kecamatan Woha Kabupaten Bima. Nanti akan dibuatkan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Lantaran ditegur dan dilarang memarkir mobil di lapangan halaman kantor Pemkab Bima, anggota DPRD Kabupaten Bima, Edy Muhlis, S.Sos, sempat bersitegang dengan...