Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

MAN 2 Kota Bima Sediakan ‘Kantin Kejujuran’

Kota Bima, Bimakini.com.-  Setiap sekolah memiliki kantin yang menyediakan berbagai macam keperluan bagi siswa dan guru. Kantin pun pasti dijaga. Namun, berbeda dengan kantin yang dibangun oleh Madrasyah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Bima.Seperti apa?

Saat ini, MAN 2 telah membangun ‘Kantin Kejujuran’ yang menyediakan segala kebutuhan siswa dan guru. Mulai dari makanan, minuman hingga perlengkapan sekolah juga disediakan dikantin jujur tersebut. Anehnya, kantin itu tidak dijaga, yang ada hanya barang lengkap dengan daftar harganya.
Setiap jam istirahat, kantin itu dibuka dan ditutup kembali saat jam belajar. Petugasnya adalah siswa MAN 2.
Kepala MAN 2 Kota Bima, Drs. H. Syahruddin,, menjelaskan kantin tersebut memang tidak ada petugasnya, setiap siswa yang ingin membeli tinggal menukarkan sejumlah uang berdasarkan harga barang dengan barang yang diinginkan pembeli. Jika nominal uang besar, sementara harga barang rendah, maka siswa maupun guru yang belanja tingal mengambil kembaliannya dengan sejumlah uang di kantin tersebut. Setelah tiga hari kantin itu dibuka, belum satupun barang yang kecolongan dan kesalahan proses jual-beli.
“Alhamdulilah semua siswa yang mengunjungi kantin itu belum ada yang mengambil yang bukan haknya, sampai saat ini lancar dan jujur,” ujarnya Selasa (11/9) di sekolah setempat.
     Dijelaskannya bahwa ‘Kantin Kejujuran’ tersebut disiapkan agar melatih kejujuran siswa. Kejujuran sangat penting bagi siswa dalam melatih diri sebagai bekal dalam menjalani kehidupan, karena tidak sedikit orang jujur yang kehidupann sukses. “Kejujuran adalah kunci kesuksesan,” ujarnya. (BE.18)
 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

CATATAN KHAS KMA

  ‘’SAYA mau tes daya ingat pak KMA,’’ katanya kepada saya suatu waktu. KMA itu, singkatan nama saya. Belakangan, semakin banyak kawan yang memanggil...

CATATAN KHAS KMA

SAYA belum pernah alami ini: handphone tidak bisa dipakai karena panas. Bukan hanya sekali, Tetapi berkali-kali. Juga, bukan hanya saya, tetapi juga dua kawan...

CATATAN KHAS KMA

CATATAN Khas saya, Khairudin M. Ali ingin menyoroti beberapa video viral yang beredar di media sosial, terkait dengan protokol penanganan Covid-19. Saya agak terusik...

Berita

SEPERTI biasa, pagi ini saya membaca Harian  BimaEkspres (BiMEKS) yang terbit pada Senin, 10 Februari 2020. Sehari setelah perayaan Hari Pers Nasional (HPN). Mengagetkan...

CATATAN KHAS KMA

ADALAH Institut Perempuan untuk Perubahan Sosial (InSPIRASI) NTB pada 7 Desember 2019 lalu, mencanangkan gerakan Save Teluk Bima. Kegiatan dua hari itu, menjadi heboh...