Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

SMAN 3 Kota BimaTingkatkan Pendidikan Karakter

Kota Bima, Bimakini.com.-   Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 3 Kota Bima, saat ini menggenjot pendidikan akhlak bagi seluruh siswanya melalui pendidikan keimanan dan ketaqwaan (Imtaq) yang diselenggarakan setiap hari Jumat. Kepala SMAN 3, Drs. H. Gafar, mengatakan pendidikan akhlak sangat penting bagi siswa, selain pendidikan akademisnya. Siswa yang saat ini sedang menuntut ilmu ke depan akan menjadi pemimpin dan pengganti generasi saat ini.

Dijelaskannya, satu di antara bentuk pembelajaran utama dalam membentuk karakter siswa adalah setiap Jumat siswa mengikuti bimbingan ruhani mengenai sikap dan perilaku sebagai manusia yang tidak terlepas dari dosa dan pahala. Menurutnya, penanaman nilai akidah dan akhlak harus seimbang dengan materi pelajaran umum, sehingga akan sejalan dengan kepintarannya.

Menurutnya, sangat janggal jika seseorang memiliki kepintaran, namun tidak berahlak, lebih mulia jika keduanya bisa berjalan seiring. Gafar tidak menginginkan alumni SMAN 3 hanya memiliki kemampuan bidang akademis saja, sedangkan akhlaknya buruk. Jika hal itu terjadi penerapan pola pendidikan telah gagal.

       “Antara ilmu dan perilaku yang baik harus bisa sejalan, jangan salahsatunya saja, kasihan generasi pengganti kita ke depan di tengah tantangan globalisasi yang makin kencang,” ungkapnya Selasa (28/8) di sekolah setempat.

    Dia mengaku saat ini telah mengintruksikan seluruh guru agar bisa memberikan bimbingan karakter selama 15 menit usai mengajar, sehingga setiap jam pelajaran masing-masing ditambah selama 15 menit saja. Pola itu sangat memungkinkan untuk memberikan nasehat kepada siswa. Walaupun waktunya singkat, namun terus dilakukan hasilnya pasti tampak.

    Katanya, pembinaan mentalitas anak, bukan hanya tanggungjawab sekolah saja, namun juga orangtua dan masyarakat. Jika ketiga unsur ini bisa berjalan bersama, Gafar sangat yakin ke depan generasi Kota Bima bisa memiliki kepintaran dan perilaku yang baik sesuai ilmu dan pengetahuan yang dimilikinya.

       “Saya sangat berharap agar seluruh elemen bisa memberikan pendidikan kepada generasi dalam rangka membentuk karakter yang baik bagi calon pemimpin masa depan Kota Bima,” harapnya. (BE.18)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pendidikan

  Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Barat melalui Kantor Cabang Dinas Dikbud Kabupaten dan Kota Bima, menyelenggarakan lomba “Gerak Jalan Merdeka” beregu,...

Pendidikan

Kota Bima, Bimakini,- SMA Negeri 3 Kota Bima, Sabtu (20/5/2023) menggelar kegiatan Panen Karya Projek Penguatan profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan bertajuk “ Seribu...

CATATAN KHAS KMA

  ‘’SAYA mau tes daya ingat pak KMA,’’ katanya kepada saya suatu waktu. KMA itu, singkatan nama saya. Belakangan, semakin banyak kawan yang memanggil...

CATATAN KHAS KMA

SAYA belum pernah alami ini: handphone tidak bisa dipakai karena panas. Bukan hanya sekali, Tetapi berkali-kali. Juga, bukan hanya saya, tetapi juga dua kawan...

Opini

Oleh : Nurul Diana Artikel ini bertujuan untuk menganalisis unsur-unsur pendidikan yang sudah diterapkan dan penentuan dasar kebijakan pendidikan yang diterapkan pada era globalisasi....