Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

BKM Maronci Dodu Dapat Bantuan Rp 74 Juta

Kota Bima, Bimakini.com.- Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Maronci Kelurahan Dodu Kecamatan Rasanae Timur Kota Bima, kembali mendapatkan bantuan dana senilai Rp74 juta dari Dinas Pekerjaan Umum (PU).

 
     Penggunaan dana itu  untuk membangun fasilitas sanitasi pada tiga lokasi. Yaitu masing-masing dua unit  fasilitas mandi, cuci, dan kakus (MCK) di lingkungan Dodu I dan satu unit MCK di lingkungan Dodu II.
    Ketua BKM Maronci Kelurahan Dodu, M. Yasin Ishaka, mengatakan, sebelum digunakan dana itu, rapat kegiatan berkaitan pembuatan tiga unit fasilitas sanitasi dilakukan. Yakni dua unit di Lingkungan Dodu I masing-masing satu unit untuk RT 08, RT09, RT 13, dan 14, satu unit lagi untuk  RT 11. Satu unit MCK di Lingkungan Dodu II untuk warga RT 04 dan RT 05.
    “Sebelum MCK itu dibangun kita satukan komitmen untuk menyusun rencana usulan kegiatan (RUK) dan disepakati tiga unit kegiatan itu,” ujarnya usai pertemuan dengan warga RT/RW di aula kantor Kelurahan Dodu, Kamis (15/11).
    Warga melalui RT-RW masing-masing, katanya, menyambut positif perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Bima  itu. Apalagi, pembangunan MCK itu sangat dibutuhkan warga, terutama warga miskin sekitar lokasi pembangunan fasilitas sanitasi.
    “Kita berharap dengan pembangunan fasilitas sanitasi itu, warga Dodu tidak lagi membuang hajat pada sembarangan tempat,” katanya.
    Hal senada dikemukakan warga Kelurahan Dodu, Alwy. Bantuan Dinas PU Kota Bima itu sangat berguna asalkan ditempatkan pada tempat yang dibutuhkan. Contohnya, satu unit rencana pembangunan MCK di Lingkungan Dodu I sangat dibutuhkan warga, terutama warga RT 08 dan RT 09, RT 13 dan 14.
    “Kita senang dan bersyukur usulan kita diterima karena nilai manfaatnya tepat sasaran, sehingga bantuan itu tidak mubazir,”ujar mantan Kepala Desa Dodu ini.
    Dikatakannya, dana keserasian sosial senilai Rp115 juta bantuan dari Dinas Sosial Kota Bima hingga kini belum digunakan. Terutama sebagian dana untuk pembangunan panggung di sekitar lapangan bola voli yang tidak jadi dilaksanakan, dialihkan ke pembangunan masjid Baiturrahman Dodu I sesuai dijanjikan Kepala Dinas Sosial Kota Bima hingga kini belum diserahkan kepada panitia pembangunan masjid.
    Sebagian dana itu, katanya, untuk pembangunan lapangan bola voli Dodu I dan Dodu II. Pembangunan lapangan bola voli itu secara simbolis sudah dilakukan peletakan batu pertama oleh Wali Kota Bima, HM. Qurais. (BE.13)
 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Unit Pidum Sat Reskrim  Polres Bima menyerahkan bantuan sembako bagi keluarga korban kasus pembunuhan Robbu Sugara yang dilakukan tersangka Abdurahman  tahun 2018...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Woha Kabupaten Bima menyalurkan  bantuan berupa puluhan dus mis instan kepada korban banjir di Desa Nisa,...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Pemilik bengkel Sakinah di  RT 05 Desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, M Kautsar, menyorot bantuan alat perbengkelan di Dinas Perindustrian dan...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.-  Seorang netizen warga Dompu, membuat tulisan di group Mbolo. Judulnya; CINTA DOMPU UNTUK BIMA. Tulisan ini, dibuat oleh pemilik akun bernama...

Dari Redaksi

DOMPU, sebuah kabupaten di sebelah Barat Kabupaten Bima. Antara Kabupaten Bima, Kabupaten Dompu, dan Kota Bima, sesungguhnya saudara yang hanya dipisahkan oleh wilayah administrasi...