Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Layanan Internet Dishubkominfo Bebas Diakses Publik

http://kominfo.go.id/

Ilustrasi Internet

Bima, Bimakini.com.-Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Bima telah menyiapkan layanan internet untuk siapa saja yang ingin memanfaatkan media itu. Sebanyak 12 unit komputer disiapkan, dua di antaranya digunakan sebagai dapur internet yang siap mengakses berbagai informasi dari masyarakat.

    Kepala Seksi (Kasi) Desiminasi Informasi dan Telematika Dishubkominfo Kabupaten Bima, Muhammad Irfan, ST, M.Eng, mengatakan, banyak orang yang tidak mengetahui akan keberadaan jaringan itu, padahal sudah dua tahun dioperasikan. Pada kalangan siswa dan mahasiswa, tidak asing lagi. Setelah jam kantor mulai pukul 07.00 WITA hingga pukul 14.00 WITA, warga dan siswa dapat mengakses sinyal internet di sekitar halaman kantor itu, tetapi harus menggunakan laptop sendiri.
        “Mereka bisa bermain sepuasnya mulai sore hingga malam hari tanpa dibatasi aturan kantor,” ujarnya di Bandara Internasional Lombok (BIL), Rabu (7/11).
     Oleh karena itu, kata mantan Sekretaris BKPRMI Kabupaten Bima ini, layanan gratis itu boleh dimanfaatkan oleh siapapun, termasuk wartawan yang ingin mengirim berita atau kegiatan lain dengan memanfaatkan jaringan yang tersedia. Pada saat jam kantor, boleh menggunakan 10 unit komputer, sedangkan setelah pulang kantor menggunakan laptop sendiri.
      Dijelaskannya, Dishubkominfo juga menyediakan pelatihan bagi masyarakat, pegawai, siswa dan mahasiswa secara gratis. Selama ini, warga sangat terbantu melalui layanan itu, terutama siswa dan mahasiswa yang mengakses berbagai informasi penting yang dibutuhkan dalam menyelesaikan tugas belajar dan perkuliahan. Pelatikan itu, diarahkan pada cara memanfaatkan internet sehat, mendidik, terutama untuk kemajuan peradaban ke depan.
    “Saat ini begitu gencarnya informasi terbuka lewat media internet, mengharuskan Dishubkominfo mengarahkan penggunaan internet secara sehat. Bahkan, saat ini banyak situs-situ yang merusak generasi muda diblokir,” katanya.
        Dia mengharapkan melalui pelayanan internet selama ini  akan meningkatkan peluang masyarakat mengakses informasi penting yang beredar dalam dunia maya. Bahkan, website daerah khususnya Kabupaten Bima sudah diakses oleh 44 negara di dunia. (BE.13)
 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Peristiwa

Jakarta, Bimakini.-  Sejak 2018, Southeast Asia Freedom of Expression Network (SAFEnet) memberikan perhatian lebih pada isu hak-hak digital. Seiring dengan kian tergantungnya kehidupan sehari-hari...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Ketua RT 06 Kelurahan Panggi, Kecamatan Mpunda, Kota Bima, Abdul Sahir,  menyumbangkan gajinya untuk pemasangan wifi gratis dan penataan lingkungan. Pemasangan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Angin kencang yang melanda Kecamatan Donggo beberapa waktu lalu, disamping merusak rumah warga dan fasilitas umum lainnya. Juga menyebabkan koneksitas internet Jaringan ...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Wakil Bupati (Wabup) Bima, Drs. H. Dahlan M. Nur melakukan inspaksi mendadak (sidak) ke Kantor Dinas Perhubungan (Dishbu) yang baru ditempati di...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Sesuai Keputusan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor: KP 588 Tahun 2016, Kabupaten Bima, Kota Bima, dan Kabupaten Dompu meraih anugerah plakat...