Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Kejaksaan Tangani Kasus Konsumen PDAM Bima

Kota Bima, Bimakini.com.-Kejaksaan Negeri (Kejari) Raba Bima telah menandatangi Surat Kerjasama Khusus (SKK) dengan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bima untuk menangani kasus konsumen yang menunggak pembayaran rekening air. Tercatat sebanyak 11 konsumen dengan total tunggakan sekitar Rp30 juta hingga kini belum terselesaikan.

“Penandatanganan SKK itu telah dilakukan pada tanggal 21 November 2012 lalu dan sejak itu kasusnya mulai kita tangani,” jelas Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara (Perdatun) Kejari Raba Bima, Pintono, SH kepada Bimakini.com, Rabu.
Pintono menjelaskan pascapenandatanganan SKK, pihaknya telah membuat telaah kasus dan tindaklanjut tunggakkan rekening macet tersebut dengan menunjuk Jaksa Pengacara Negara (JPN) yang terdiri dari tiga orang yakni Indrawan, SH, Edi Setiawan, SH dan dirinya sendiri.
Tim JPN yang ditunjuk akan bertugas menindaklanjuti dengan proses litigasi dan non-litigasi di luar Pengadilan. Artinya, perkara perdatanya tidak ditangani melalui proses hukum Pengadilan. Semua konsumen yang tercatat masih menunggak tersebut segera dipanggil guna meminta klarifikasi dan pembayaran kerugian negara.
Katanya, apabila dalam proses pemanggilan itu konsumen tidak bersedia memenuhi tuntutan untuk melunasi tunggakan, maka JPN bisa mengarahkan persoalan itu kepada proses hukum dan menuntut konsumen. Hanya saja, Pintono enggan membeberkan secara detail siapa saja nama konsumen yang dimaksud. (BE.20)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

CATATAN KHAS KMA

  ‘’SAYA mau tes daya ingat pak KMA,’’ katanya kepada saya suatu waktu. KMA itu, singkatan nama saya. Belakangan, semakin banyak kawan yang memanggil...

CATATAN KHAS KMA

SAYA belum pernah alami ini: handphone tidak bisa dipakai karena panas. Bukan hanya sekali, Tetapi berkali-kali. Juga, bukan hanya saya, tetapi juga dua kawan...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.-  Selain tidak menerima gaji selama 26 bulan, ternyata seluruh karyawan PDAM Bima tidak mendapatkan BPJS dan Dana pensiun. Jika tuntutan tidak...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Salah satu anggota DPRD Kabupaten Bima duta Partai Amanat Nasional (PAN), Rafidin, S. Sos meminta Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti, SE segera...

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Sejumlah pegawai dan Pimpinan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bima, audiensi terbuka dengan Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bima. Mereka...