Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Kodim 1608 Bima Gelar Donor Darah

Kota Bima, Bimakini.com.- Memeringati Hari Juang Kartika, Komando Distrik Militer (Kodim) 1608 Bima, Rabu (12/12) menggelar kegiatan donor darah. Kegiatan yang dihelat di markas Kodim itu bekerja sama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bima dan Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Bima.

Komandan Kodim 1608 Bima, Letkol (Inf) Tommy Fery, mengatakan kegiatan donor darah tersebut melibatkan peserta dari semua anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Bima, Pramuka, Pegawai Negeri Sipil (PNS), Persip, dan FPPI Bima. Tujuannya sebagai bentuk kepedulian sosial TNI terhadap masyarakat yang membutuhkan darah. Darah sangatlah penting dan dibutuhkan oleh masyarakat. Apalagi, selama ini sering dijumpai di rumah sakit selalu saja ada keluarga pasien yang mencari darah karena terbatasnya stok darah yang disediakan.
Kondisi itu tentu menyulitkan masyarakat dan terkadang memaksa mereka mengeluarkan uang untuk membayar darah orang yang mau menyumbang. “Atas dasar itu kami ingin menunjukkan rasa sosial kepada masyarakat dan bisa membantu sesama yang membutuhkan,” ujar Dandim di lokasi donor darah.
Kegiatan donor darah itu jelasnya merupakan rangkaian kegiatan sebelumnya yang digelar pada sejumlah tempat di Bima. Di antaranya pengobatan masal dan penanaman pohon di Dusun Godo Desa Dadibou Kecamatan Woha serta Bakti sosial dan gotong-royong di Kecamatan Mpunda.
“Rencananya darah yang didonorkan itu akan disalurkan langsung kepada PMI Bima dan kami berharap dapat bermanfaat,” harapnya. (BE.20)
 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

CATATAN KHAS KMA

  ‘’SAYA mau tes daya ingat pak KMA,’’ katanya kepada saya suatu waktu. KMA itu, singkatan nama saya. Belakangan, semakin banyak kawan yang memanggil...

CATATAN KHAS KMA

SAYA belum pernah alami ini: handphone tidak bisa dipakai karena panas. Bukan hanya sekali, Tetapi berkali-kali. Juga, bukan hanya saya, tetapi juga dua kawan...

CATATAN KHAS KMA

CATATAN Khas saya, Khairudin M. Ali ingin menyoroti beberapa video viral yang beredar di media sosial, terkait dengan protokol penanganan Covid-19. Saya agak terusik...

Berita

SEPERTI biasa, pagi ini saya membaca Harian  BimaEkspres (BiMEKS) yang terbit pada Senin, 10 Februari 2020. Sehari setelah perayaan Hari Pers Nasional (HPN). Mengagetkan...

CATATAN KHAS KMA

ADALAH Institut Perempuan untuk Perubahan Sosial (InSPIRASI) NTB pada 7 Desember 2019 lalu, mencanangkan gerakan Save Teluk Bima. Kegiatan dua hari itu, menjadi heboh...