Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Sampah Lawata Diincar Pemulung

Kota Bima, Bimakini.com.- Pinggir pantai kawasan wisata Lawata Kota Bima dipenuhi sampah, terutama di bagian Selatan. Bentuknya beragam. Ada sampah plastik, ranting kayu, dan benda lainnya. Pemulung menjadikannya areal untuk mendapatkan yang dicarinya, namun hanya sebatas botol plastik yang bernilai ekonomi. Seperti yang dilakukan pemulung, Yoga, Selasa lalu.

    Yoga mengaku, mengincar botol kemasan air mineral dan sejenisnya untuk dijual kembali. Rekannya berkonsentrasi mengumpulkan sampah kardus yang tersebar pada berbagai sudut Lawata. “Saya mengumpulkan botol plastik untuk dijual,” katanya di Lawata.
    Remaja kelahiran Pulau Jawa dan tinggal di Kelurahan Tanjung Kota Bima ini menyusuri pinggir pantai dan memilah barang-barang yang diincarnya.
    Pengunjung Lawata, Furkan, mengatakan sampah terlihat berserakan pada berbagai sudut Lawata akibat ulah pengunjung yang tidak memahami pentingnya kebersihan lokasi wisata. Demikian juga di pinggir pantai.
Dia mengharapkan agar Pemerintah Kota Bima memerhatikan kondisi itu, apalagi menjelang akhir tahun pengunjung bakal ramai. Momentum itu mesti ditangkap oleh pengelola dan pemerintah untuk “menggoda” pengunjung. Kesadaran para pengunjung penting artinya, tidak hanya mengandalkan kesigapan para petugas kebersihan saja.   
Pantauan Bimakini.com, tumpukan sampah terlihat “mencium” pantai di Selatan kawasan wisata Lawata. Kondisi itu merusak pemandangan pengunjung yang ingin menikmati kenyamanan areal itu. (BE.12)
           
 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Pemerintah Kota Bima menyerahkan bantuan mobil sampah sebagai bagian dari upaya peningkatan pengelolaan sampah di Kota Bima, Kamis (15/2/2024). Dua kendaraan...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, menginstruksikan, seluruh jajaran Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bima untuk menangani sampah. Instruksi itu disampaikan saat ...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Kota Bima saat ini terus berbenah, termasuk melalui programkan kota bersih bebas kumuh. Namun  masih didapat sejumlah lokasi yang dipenuhi sampah dan...

CATATAN KHAS KMA

ANDA pernah menginap di hotel? Saya yakin hampir semua. Tetapi kebanyakan itu hotel yang biasa. Umum. Seperti di kota atau di pinggir pantai. Ada...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Warga Desa Rasabou dan Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima gotong royong menimbun lokasi yang dijadikan tempat buang sampah sembarangan, Kamis (21/1). Lokasi...