Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Warga Hu’u Minta Jalan Depan Lakey Dibenahi

Dompu, Bimakini.com.-Sejumlah warga da pelaku wisata di kawasan Lakey Kecamatan Hu’u Kabupaten Dompu mengharapkan pemerintah terus memerhatikan sarana dan prasarana, terutama jalan menuju wisata Lakey. Meski kawasan itu merupakan andalan, namun belum ditunjang sarana memadai.

Warga meminta pemerintah tidak “menutup mata”. “Kita minta agar pemerintah memberikan perhatian khusus pada pembangunan jalan menuju Lakey,” harap Rajak, warga Hu’u, Kamis (20/12).
     Menurutnya, pembangunan jalan yang representatif menuju kawasan Lakey, terutama di depan kawasan Lakey atau sepanjang wilayah perhotelan dan penginapan. Bila perlu jalan  dilebarlan lagi  dengan penataan taman di tengahnya. Kondisi jalan akan berpengaruh terhadap kunjungan wisata. “Mestinya pemerintah bangun jalan kembar,” ujarnya.
      Hal senada juga diusulkan beberapa warga dan pelaku wisata di Lakey. Seperti yang diungkapkan pemilik hotel Intan Lestari, Baba Cing. Menurutnya, jika jalan dibenahi dan dilebarkan, tidak menutup kemungkinan akan berpengaruh banyak pada kunjungan wisatawan.
    “Sarana jalan besar sangat dibutuhkan untuk dibangun,” ujarnya di Dompu seraya mencontohkan beberapa lokasi wisata di Bali dan kota wisata lainnya.
    Camat Hu’u, M. Yasin, S.Sos, mengatakan tahun 2013 nanti  Pemerintah Kabupaten Dompu akan membangun jalan kembar dengan lebar 40 meter sepanjang lokasi wisata Lakey. Jalan kembar itu pembangunan awal dengan panjang 2,27 killometer (km) dari 4 Km yang direncanakan. “Saya sudah dipanggil pihak Provinsi untuk pembangunan jalan kembar itu,” ujar Camat, Kamis.
        Hal senada juga diungkapkan Kabag Humas dan Protokol Setda Dompu, Abdul Sahid, SH. Sebagai bentuk keseriusan pemerintah membangun jalan kembar, Bupati dalam rapat beberapa hari lalu telah memanggil berbagai pihak seperti PT PLN, PT Telkom, pelaku wisata, dan masyarakat. “Pembangunan jalan kembar itu dimulai tahun 2013 ini,” ujarnya.
Menyusul pembangunan itu, diharapkan bukan saja untuk dilalui kendaraan, tetapi juga bisa dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan dalam rangka mendukung perkembangan wisata di Lakey. (BE.15)
 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Semak-semak yang tutupi bahu jalan di Desa Sampungu Kecamatan Soromandi Kabupaten Bima yang dikeluhkan wakil ketua BPD, dibersihkan oleh tim Dinas PUPR...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Kasus dugaan penganiayaan terjadi di persimpangan Desa Talabiu Kecamatan Woha Kabupaten Bima, Senin (27/3) sekira pukul 18.30 WITA.  Oknum anggota Kepolisian Sektor...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Pengerjaan proyek galian drainase kini dikerjakan massif   pada seluruh Kota Bima. Warga pun bertanya, kapan gorong-gorong atau talud dipasang. Dinas...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- merespon aspirasi masyarakat Woha yang mendesak perbaikan jalan depan Terminal Tente, direspon oleh Sekretaris Camat Woha, Irfan DJ, SH. Dia meminta agar...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Massa yang mengatasnamakan Forum Masyarakat Kae Kecamatan Woha, membakar ban di tengah jalan, tepatnya jalur terminal Tente, Kamis (6/10/2016). Mereka juga sempat...