Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Qurais Risaukan Maraknya Aksi Curanmor

Kota Bima, Bimakini.com.-  Wali Kota Bima, HM. Qurais, merisaukan maraknya aksi pencurian sepeda motor (Curanmor) di wilayah Kota Bima akhir-kahir ini karma mengganggu kenyamanan masyarakat. Hal itu disampaikannya saat rkoordinasi keamanan, ketenteraman dan ketertiban, Rabu (9/1), di Paruga Nae.

Diakuinya, saat ini Pemerintah Kota (Pemkot) Bima telah melakukan koordinasi dengan aparat Kepolisian untuk mencari solusi terhadap persoalan yang selama ini merisaukan masyarakat. Untuk beberapa titik seperti di pintu masuk Kota Bima, pemerintah bersama Polisi akan memasang kamera CCTV  agar  bisa memantau setiap kendaraan yang keluar-masuk, termasuk mobil box.

    Selama ini, katany, aksi Curanmor sangat canggih, motor yang hasil kejahatan tersebut secepat kilat langsung dibongkar dan dipreteli lalu diangkut dengan mobil box. Modus baru semacam itu memerlukan penanganan tepat, sehingga kejahatan yang meresahkan masyarakat Kota Bima bisa diminimalisasi.

    Selain itu, Qurais juga meminta seluruh masyarakat Kota Bima  segera melaporkan tingkah laku oknum tertentu yang diduga  terlibat Curanmor. Pemberantasan aksi Curanmor tidak harus oleh pemerintah dan Polisi saja, namun harus ada kerja sama dengan masyarakat. “Jujur saja, saya sangat resah dengan aksi Curanmor di Kota Bima, saya terus berkoordinasi dengan Kapolres Bima Kota untuk mencari solusi terbaik,” ujarnya.

    Dia mengingatkan agar masyarakat waspada terhadap aksi tersebut, karena aksi Curanmor akan dilakukan penjahat di wilayah yang kondusif, tidak di wilayah rawan konflik. Qurais mengingatkan masyarakat tidak terlena dengan kedamaian Kota Bima namun lebih waspada karena Curanmor marak di daerah tanpa konflik.

“Coba kita lihat apa ada Curanmor di daerah konflik, tidak mungkin pencuri masuk di wilayah konflik kecuali dia nekat ingin segera mengakhiri hidupnya, namun sasaran empuk mereka di daerah yang aman,” ingatnya. (BE.18)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Peringatan untuk tidak sembarangan membeli barang berharga tanpa jelas asalnya. Lantaran membeli motor curian, lima orang diduga penadah diamankan Tim Puma...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.-  Tim PUMA I Polres Bima Kota, di bawah pimpinan Katim PUMA Aiptu Abdul Hafid, S.H., berhasil mengamankan 1 terduga pelaku dan...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Tim Puma I Polres Bima Kota menggulung komplotan pencurian kendaraan bermotor. Pelaku dan penadah diamankan, Rabu 24 Januari 2024. Diamankan juga...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Ulah kriminal seorang remaja berinisial AS (16) di Kota Bima mencuri perhatian setelah membawa kabur sepeda motor milik korban. Sebelumnya korban...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.-  Perburuan terhadap DPO spesialis pencurian sepeda motor, BP (17), akhirnya berbuah hasil setelah Tim Puma 1 Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim)...