Kota Bima, Bimakini.com.-Ini harapan Wakil Wali (Wawali) Kota Bima, H. A. Rahman, SE. Seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bima harus bisa memberikan ide bagi kelangsungan pembangunan daerah dalam rangka menyejahterakan rakyat.
Hal itu disampaikannya saat Inspeksi Mendadak (Sidak) pada sejumlah Satuan Kerja, Rabu (2/1).
Dikatakannya, PNS harus cerdas, bukan hanya cerdas dalam bekerja, namun juga cerdas melahirkan ide-ide yang berkaitan dengan pembangunan yang menyejahterakan masyarakat. PNS diharapkan melalui pemikirannya harus bisa melahirkan ide cemerlang, seperti bagaimana mengolah sumberdaya alam (SDA) untuk dikembangkan menjadi sesuatu yang memiliki nilai untuk menyejahterakan rakyat.
Pada prinsipnya, katanya, PNS tidak hanya bekerja dalam hal administrasi saja, walaupun ada Dinas teknis. Rahman mengingatkan semua PNS bisa berkarya untuk melahirkan ide-ide dalam membangun Kota Bima, karena pembangunan bukan hanya tanggung jawab Wali Kota dan Wakil-nya melainkan seluruh jajaran Pemkot Bima dan masyarakat.
Dia tidak ingin ada PNS yang memiliki ide cemerlang untuk pembangunan Kota Bima hanya disimpan saja, namun tidak disampaikan kepada pimpinan. “Kalau rekan-rekan takut menyampaikan ide pada pimpinannya, saya siap mendengar dan menyampaikan ide cemerlangnya pada Dinas terkait,” ujarnya.
Dia meminta pimpinan SKPD agar bisa mendengarkan dan menghormati setiap ide yang dilahirkan bawahannya dan bisa disampaikan kepada dirinya maupun pada pimpinan SKPD teknis lainnya. Lahirnya ide-ide baru dalam pembangunan sangat diharapkan, terutama dalam pengembangan sektor yang berhubungan langsung dengan masyarakat.
Diyakininya, dari sekian banyak PNS di Kota Bima pasti memiliki ide cemerlang yang berkaitan dengan pembangunan dan diharapkan bisa disalurkan sehingga bisa dikembangkan untuk diprogramkan dalam program pembangunan Kota Bima. (BE.18)
Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.
