Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

Iqra Club Gelar Training Gali Potensi Lecutkan Prestasi

Kota Bima, Bimakini.com.-  Lembaga Swadaya Masyarakat Pelajar Iqra Club (IC) Kota Bima bekerja sama dengan OSIS SMAN 4 Kota Bima dan Bengkel Edukasi BIFI, menggelar training Be The Moslem. Temanya menggali potensi, melecutkan prestasi di mushala SMAN 4 Kota Bima, Minggu (17/2).

Kegiatan ini  diikuti lebih dari 30 peserta pelajar  SMP/MTsN dan SMA dengan pemateri tunggal Khairil Juhdi, S.Pd. Dia ntara materi  training adalah  bedah ciri remaja yang aktif, kreatif dan enerjik serta realitas remaja sekarang.
Dalam pemaparanya, Khairul menjelaskan langkah kongkrit mencapai sukses adalah dengan mengenali potensi diri, merangkai cita-cita besar, dan berkumpul  dengan komunitas positif  yang memiliki tujuan sama.   Jika mengenali dengan baik potensi diri yang dianugerahi Allah, maka akan menjadi orang sukses.  Hal itu karena manusia merupakan mahluk yang diciptakan dengan sangat sempurna  dan disiapkan  sebagai pemenang.
     “Karena manusia telah dibekali oleh Allah  otak yang mahahebat yang tidak dimiliki oleh makhluk lain, baik dari kalangan jin maupun malaikat. Mengetahui potensi diri kita dengan sadar,  maka  kita akan yakin dengan kualitas diri dan matab untuk melaksanakan rencana itu  pantang menyerah,” ujarnya. 
    Katanya, orang yang yakin potensi dirinya maka akan  mantap melangkah  menuju sukses dan memiliki jiwa dan pribadi kuat. Calon orang suskse juga adalah   yang memiliki keyakinan kuat pada Allah dan selalu bertawakkal. “Bagi orang yang yakin dengan potensi diri maka suskses itu hanya ada dua kata, kemauan dan kerja keras,” ujarnya.
Materi ini menjadi menarik karena  diisi dengan afirmasi  positif  dengan penanaman ke dalam alam bawah sadar peserta  akan potensi diri siswa yang luarbiasa.
    Materi lain yang disampaikan adalah lecutan awal agar kukuh melangkah maju dan pantang menyerah.  Dijelaskan Khairul,  jika meyakini memiliki potensi  diri yang besar, sudah meraih satu angkah awal menuju kesuksesan. 
     Materi penutup dalam training ini adalah adalah membedah kekuatan dibalik nama. Menurutnya, melalui pemahaman arti dan tujuan nama,  akan menjadi salahsatu motivasi yang terus melekat pada diri. Mengetahui nama, maka akan mengetahui satu kunci menuju kesuksesan dan kebahagiaan.
“Itulah kenapa Rasulullah menganjurkan agar orangtua memberikan nama anak yang baik agar bisa menjadi motivasi,” ujarnya.
    Ketua IC Kota Bima,   Ariantoni, S.Apt, menjelaskan kegiatan ini diisi  40 persen praktik dan 60 persen teori, merupakan tondaklanjut dari pembinaan rutin  pelajar Kota Bima  yang dilakukan IC Kota Bima.
      Kegiatan ditutup  dengan testimoni peserta  dan pembagian doorprize.
   Arman, siswa SMAN 4 Kota Bima, mengaku sudah tiga kali mengikuti training IC  bersama BIFI dan tidak pernah bosan, karena banyak pelajaran baru  yang didapat. Selain itu, memotivasi dirinya terus  belajar dan menjadi pemenang.
“Training ini  selalu membuat saya bersemangat  dan pantang menyerah untuk belajar dan berprestasi,” ungkapnya.
Restu Rizki Ramdhan, siswa SMAN 1 Kota Bima, mengaku melalui training  semakin matang dan mantap  dalam merencanakan  masa depan  dan semakin mengetahui bagaimana merancang dan mewujudkan impian.
Bagi  Syamsuddin, meski hadiah sederhana, tetapi sangat berarti  dan memberikan semangat menghadap UN . “Terimakasih atas motivasi dan semangat yang ditularkan pada kami,” kata siswa SMAN 4 Kota Bima ini. (BE.14)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Pimpinan Rumah BacaSalahuddin Al Ayyubi Kecamatan Sape, Kabupaten Bima,  mendistribusikan 2.000 Iqra. Bantuan diberikan untuk Taman Pendidikan Qur`an (TPQ) di tujuh kecamatan...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Pengerjaan proyek galian drainase kini dikerjakan massif   pada seluruh Kota Bima. Warga pun bertanya, kapan gorong-gorong atau talud dipasang. Dinas...

Opini

Oleh: Abdul Barry, S.Pd   DALAM pendidikan formal, ijazah dan ilmu adalah dua sisi yang saling berkaitan, bahkan seperti pasangan sejoli yang serasi dan...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.com.- Bima memiliki sumber daya manusia (SDM) dalam bidang penulisan, baik sastra maupun kebudayaan. N. Marewa salah satu contoh penulis novel yang...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.com.- Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesua (PMII) Cabang Bima, Senin (28/3/2016) menggelar zikir dan tausiyah di masjid Al Anshor Penatoi. Tausiyah dengan tema...