Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Pasangan Junaidin-Mustamin Daftar ke KPU

Kota Bima, Bimakini.com.- Pasangan H.Junaidin,SE-H.Mustamin,SE atau dikenal dengan ‘sandi’ politik Jamin, senin (11/2) sekitar pukul 11.30 wita secara resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemelihan Umum (KPU) Kota Bima. Mereka adalah pasangan ketujuh yang mendaftar dan memastikan diri untuk berkompetisi memperebutkan jabatan Kepala dan Wakil Kepala Daerah Kota Bima.

Pantuan Bimakini.com, kedatangan pasangan yang sama-sama berlatar belakang pengusaha ini diantar oleh sejumlah tim pemenangan, pendukung, simpatisan dan partai pengusung. Mereka dikawal dengan yel-yel dukungan dari tim pemenangan sejak bertolak dari kediaman Junaidin hingga tiba di kantor KPU.

Layaknya, pasangan lain yang mendaftar keduanya tampak semangat dan optimis karena mengelaim didukung oleh basis massa yang solid. Saat datang mendaftar pasangan Jamin yang diusung Partai PBB (2 kursi), PKPB (1 kursi) dan PNI Marheinisme (1 kursi) ini menumpangi mobil jenis Toyota Fortuner warna putih didampingi kendaraan para pendukung.

Saat itu keduanya menggunakan baju gamis berwarna hijau memakai kopiah warna hitam. Saat tiba di KPU mereka langsung menyerahkan semua persyaratan pencalonan kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan berkas oleh Kelompok Kerja (Pokja) pencalonan KPU.

Ketua Koalisi Jamin, Ahmad Usman,M.Si diwawancarai usai pendaftaran mengaku secara umum persyaratan pencalonan yang bersifat mendasar telah dilengkapi seperti memenuhi syarat dukungan sebanyak 15 persen atau empat kursi suara DPRD yang diperoleh dari partai politik pengusung peserta pemilu tahun 2009.

Hanya saja kata Ahmad, masih ada berkas yang perlu dilengkapi lagi seperti laporan kekayaan masing-masing pasangan dan bukti pembayaran pajak. Kekurangan itu akan segera dilengkapi sesuai dengan waktu yang ditetapkan oleh KPU. Dipastikannya peryaratan itu tidak terlalu menjadi kendala dan tetap bisa dipenuhi.

“Kekurangan ini bukan karena persoalan lupa atau kesulitan tetapi untuk mengurusnya memang butuh waktu yang tidak sedikit. Tapi kami akan segera melengkapinya dalam waktu dekat,” ujarnya optimis di Kantor KPU.

Ahmad mengaku usai pendaftaran pasangan Jamin pihaknya bersama tim pemenangan akan bekerja keras dan maksimal untuk memperjuangkan kemenangan pasangan yang diusung.

Saat pendaftaran terlihat hadir Ketua PBB, H.Muhtar Yasin,M.Ap, Ketua PKPB,Sudirman DJ,SH dan Perwakilan PNI Marhaeinisme sebagai pengusung pasangan. (BE.20)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Tim Sapu Bersih (Saber) Pungutan Liar (Pungli) mengamankan Erwin, pada Rabu (5/4) sekitar pukul 15.35 WITA. Pria itu adalah Kepala Seksi (Kasi)...

Politik

Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima, gelar Kursus Kepemiluan untuk Komunitas Peduli Pemilu, Rabu (19/10/2016). Hadir juga Ketua KPU RI, Juri Ardianto,...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Kecamatan Woha menggelar debat calon Ketua Organisasi Siswa Intra-Sekolah (OSIS) tahun 2016-2017 di aula sekolah setempat,...

Politik

Kota Bima, Bimakini.com.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima, Senin (15/8/2016) berkoordinasi dengan Polres Bima Kota terkait pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bima....

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.com.-  Dua pemuda yang diduga terlibat kasus penjambretan terhadap Suryani, SPd, telah dibawa ke Mapolres Bima. Mereka tiba  Jumat (05/08/2016) dinihari sekitar pukul...