Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Petani di Soromandi masih Kekurangan Pupuk

Bima, Bimakini.com.- Kendati Dinas Pertanian, Tanaman Pangan, dan Hortikultura memastikan distribusi atau penyaluran pupuk lancar dan sesuai kebutuhan masyarakat, namun sejumlah petani di Kecamatan Soromandi Kabupaten Bima masih menghadapi krisis pupuk jenis urea. Akibatnya, terancam gagal panen dan puso. Hal tersebut diakui Camat setempat, Yusuf, S.Sos, kemarin.

Diungkapkannya, hampir setiap petani pada seluruh desa di wilayah setempat mengeluhkan kekurangan pupuk. Selama ini penyaluran pupuk memang lancar, namun tidak memenuhi kebutuhan seluruh petani. Apalagi, dari tahun ke tahun jumlah luar areal tanam meningkat. “Rata-rata petani kita mengeluh karena memang pupuk yang didrop belum memenuhi kebutuhan, masih ada yang nggak kebagian,” katanya di Soromandi.
     Dikatakannya, saat ini tanaman yang dikembangkan petani umumnya padi dan kacang kedelai. Namun, belum bisa berkembang signifikan karena persoalan distribusi pupuk yang terbatas. Ke depan, SKPD terkait diharapkan memertimbangkan perluasan (ekstensifikasi) lahan dalam menetapkan Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK).
      “Memang RDKK yang ditetapkan sudah jelas, tapi kebutuhan petani belum sepenuhnya tercakup. Tahun ini untung fokus tanaman yang dikembangkan petani hanya padi dna kedelai. Coba kalau tiga-tiga ditambah jagung, maka petani akan maki kelabakan,” katanya. (BE.17)
 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini. – Di saat para petani keluhkan kesulitan untuk mendapatkan pupuk urea subsidi, salah satu pengecer justeru membuat ulah sehingga menambah duka bagi...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Banyaknya kasus para kelompok tani yang tidak ter-input namanya dalam e-RDDK belakangan ini, hingga menimbulkan kegaduhan bahkan mengganggu instabilitas daerah, membuat Dinas...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Ademnya suasana keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kecamatan Ambalawi, terlebih terkait dengan keberadaan pupuk bersubsidi, mendapat respon positif dari pihak Dinas...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Massa yang tergabung Laskar Tani Donggo Soromandi (LTDS), Rabu (8/7) mendatangi DPRD Kabupaten Bima. Mereka menuntut pemerintah melalui perusahaan daerah mampu menyerap...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Sejumlah pendemo dari Laskar Tani Donggo – Soromandi, bertindak anarkis merusak pintu gerbang dan pos jaga bagian barat Kantor Pemda Bima, Rabu...