Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Eksekutif Diingatkan agar tidak Politisasi Program

Kota Bima, Bimakini.com.- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bima mengingatkan agar pihak eksekutif tidak memolitisasi program yang disalurkan kepada masyarakat. Sebab eksekutif memang berkewajiban menyejahterakan masyarakat dengan berbagai program yang sudah ditetapkan anggarannya.

Demikian diingatkan Pelaksana Tugas (PLT) Ketua DPRD Kota Bima, Alfian Indrawirawan, SE, kepada wartawan, Senin (18/3).
Menurut Alfian, sejumlah program bantuan yang genjot disalurkan pemerintah belakangan ini adalah murni program dalam APBN dan APBD NTB tahun 2013. Seperti penuntasan hotmix jalan yang saat ini sedang direncanakan alokasi anggarannya sebesar Rp20 miliar.
Anggaran itu, katanya, untuk semua jalan dilingkungan kelurahan dan dipastikan akan direalisasikan karena anggaran sudah ditetapkan. Begitu pula bantuan lainnya, seperti program bedah rumah maupun sejumlah bantuan sosial sudah tersedia anggaran khusus.
       “Untuk itu kami mengingatkan eksekutif tidak memolitisasi program tersebut,” ingatnya di gedung DPRD Kota Bima.
        Dia mengingatkan seperti itu agar tidak muncul asumsi masyarakat bahwa program yang disalurkan merupakan program bakal calon (Balon) sehingga bermuatan politis. Untuk menghindari asumsi itu, jajaran eksekutif hingga tingkat RT agar memberikan pemahaman secara transparan kepada masyarakat.
“Kami berharap masyarakat tidak terlena dengan berbagai program yang disalurkan karena itu memang kewajiban pemerintah,” kata Politisi Golkar ini.
        Meski begitu, dia mengapresiasi Pemerintah Kota Bima yang telah merealisasikan program  untuk masyarakat. Dalam menyikapi persoalan itu masyarakat Kota Bima sudah cerdas memilah antara politik dan hak mereka dari berbagai program yang dicanangkan. (BE.20)
 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Opini

Oleh : Munir Husen (Dosen Universitas Muhammadiyah Bima)   Harmonisasi hubungan kemitraan Eksekutif dan DPRD Kota Bima akhir-akhir ini kelihatannya kurang harmonis. Rapat paripurna...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.-  Dua alumni International Visitor Leadership Program (IVLP) berkunjung ke redaksi Bima TV. Keduanya adalah Sari Noviana dan Subhan Yusuf. Dua orang...

Ekonomi

Bima, Bimakini.com.- Pengadaan  bibit   kedelai  bagi  petani untuk Musim Kemarau (MK) I tahun 2016 beberapa waktu lalu yang dilakukan  sejumlah penangkar,  bukan sepenuhnya kesalahan...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.com.-      Pemerintah Kabupaten Bima sudah menerapkan lima hari kerja sejak sebulan terakhir. Pemantauan terhadap kepatuhan Satuan Kerja Perangkat daerah dan Unit Pelaksana ...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.com.- Anggota Kompi Sub-Den 1 Detasemen A Brimob Bima, Brigadir E, kembali diduga ditembak orang tidak dikenal. Sebelumnya kasus yang sama terjadi...