Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Konjen Amerika Bertemu Sejumlah Elemen Masyarakat

Konjen Amerika saat pertemuan di GP Ansor

Kota Bima, Bimakini.com.- Konsulat Jenderal (Konjen) Amerika Serikat,  Joaquin Monserrate, Selasa (13/3), bertemu dengan sejumlah organisasi, seperti Fitua Institute, Komunitas Babuju,  Solud, HKTI,  ITK NTB, Pengurus NU di sekretariat GP Ansor Kota Bima. Pertemuan informal itu berlangsung santai dan saling bertukar informasi.

Sejumlah elemen dalam pertemuan itu berdialog tentang berbagai hal, terutama terkait dengan Bima. Joaquin saat itu   menyimak apa yang disampaikan masing-masing lembaga. Berbagai topik yang dibahas, seperti sejarah dan budaya Bima,  pendidikan, keamanan   serta tentang wacana pembentukan Provinsi Pulau Sumbawa.
Joaquin saat itu menanyakan apa yang menjadi alasan tuntutan pembentukan PPS. Semua elemen menyatakan Sumbawa memiliki banyak potensi yang bisa dikelola dan dioptimalkan, sehingga tidak perlu kuatir masalah anggaran pengelolaan daerah.
Rabu (14/3) Joaquin juga bertemu dengan Pemkot Bima, tokoh agama, dan tokoh masyarakat. Karena tidak menutup kemungkinan pemerintah Amerika ingin menjalin kerjasama pada berbagai bidang.
Di Bima TV, Kamis sore, Joaquin tampil di acara Bima Menyapa Kini selama 45 menit. Disampaikannya, pihaknya sangat ingin membantu pemerintah Indonesia dan juga NTB dalam berbagai bidang.
“Kami sangat tertarik untuk itu pendidikan, kesehatan, air bersih, perempuan, kemiskinan dan lainnya,” ujarnya.
Isu keamanan juga menjadi sisi yang menarik perhatian mereka. Apalagi NTB, termasuk Bima kerap terjadi konflik. Konjen ingin mengetahui apa yang menjadi akar masalah dan bagaimana memecahkannya. “Kami sangat ingin membantu dan kami senang jika bisa membantu. Tidak hanya dengan pemerintahnya, namun juga masyarakat sipil,” katanya.
Mengenai  opini bahwa Amerika berada dibalik aksi pemberantasan terorisme, dia membantahnya. Namun, tidak menampik, jika isu ini terjadi pada berbagai negara, sehingga menjadi isu bersama antarnegara. (BE.16)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Jalan-jalan

Tulisan ini merupakan bagian awal dari kisah yang lebih panjang tentang perjalanan Syahrir Idris menjelajah desa dan kota, pedalaman, dan pesisir Amerika. Selain itu, bunga...

Politik

Bima, Bimakini.com.- Pendukung pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bima, Indah Damayanti Putri dan Dahlan M Noer, memadati arena  rapat terbuka di lapangan...

Politik

Bima, Bimakini.com.- Kondisi kekinian roda pemerintahan Kabupaten Bima dinilai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bima, Ady Mahyudi-A Zubair, merosot. Hakikat  pemerintah menjadi pelayan bagi...

Peristiwa

Bima, bimakini.com.- Hingga hari ketiga, Sabtu (28/11/2015) penetapan tanggap bencana kebakaran Desa Bajo Pulo Kecamatan Sape, sejumlah bantuan dari pemerintah dan berbagai elemen masyarakat...

Politik

Dompu, Bimakini.com.- Sejumlah elemen menandatangani kesepakatan Pilkada Damai di Kabupaten Dompu di atas kain, Rabu (18/11/2015) saat acara Diskusi dan Silaturrahmi Lintas Aktor di...