Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Warga Rabadompu Timur Harapan Keadilan ‘Kue’ Pembangunan

Kota Bima, Bimakini.com.-   Akhir-akhir ini beberapa bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima yang akan berlaga 13 Mei mendatang, terus bersilaturrahmi dengan warga. Namun, seiring dengan itu, warga juga menaruh harapan. Apa saja? Antara lain, pemerataan ‘kue’ pembangunan.

Seperti yang diharapkan warga Kelurahan Rabadompu Timur. Mereka meminta para bakal calon memerhatikan pembagian ‘kue’ pembangunan secara adil. Tidak hanya pada satu kawasan saja.
Warga menilai, perlu perhatian khusus untuk keseimbangan pembangunan di Kota Bima. Khususnya yang berkaitan penataan bahu jalan bagi pejalan kaki dan  saluran drainase, seperti yang ada di Kota Bima bagian Barat.
“Kita minta agar bahu jalan ditata dengan baik agar warga pejalan kaki dapat menikmati trotoar jalan,” ujar warga Rabadompu Timur, Akbar, saat menyaksikan blusukan pasangan bakal calon Wali Kota, Subhan M. Nur, SH dan pasangannya di Rabadompu Timur, Minggu (24/3).
     Saat ini, katanya, warga kesulitan menggunakan jalan Negara itu karena tidak ada bahu jalan untuk pejalan kaki, sehingga kerap terjadi kecelakaan karena hampir semua areal jalan Negara menjadi badan jalan. Bandingkan dengan bagian Barat, hampir seluruh areal jalan Negara ada bahu jalannya menggunakan trotoar.
    Namun, katanya, untuk bagian Timur belum ada yang diurus. Bahkan, saluran air sudah terisi tanah dan sampah, sehingga banyak yang tidak berfungsi. “Kita berharap pasangan calon yang menang nanti memerhatikan Kota Bima bagian Timur,” katanya.
     Hal senada dikemukakan warga Kelurahan Rabangodu Selatan, Syarifah dan Asyiah. Mereka berharap pasangan calon yang terpilih nanti berani turun ke masyarakat seperti yang dilakukan saat mencari simpati masyarakat seperti ini. Warga ingin mendapatkan calon pemimpin yang merakyat dan tahu kesusahan rakyat kecil.
     “Kita bersyukur akhir-akhir ini bakal pasangan calon terus turun ke masyarakat. Tinggal pemilih yang memilah dan memilih yang terbaik untuk Kota Bima,” ujar Syarifah yang diamini warga lain di Rabangodu Selatan, Minggu. (BE.13)
 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bima optimis realisasi kemajuan fisik proyek yang bersumber dari APBD Kabupaten Bima tahun anggaran 2017  mencapai 90 persen hingga akhir Desember...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Kasus dugaan penganiayaan terjadi di persimpangan Desa Talabiu Kecamatan Woha Kabupaten Bima, Senin (27/3) sekira pukul 18.30 WITA.  Oknum anggota Kepolisian Sektor...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.com.- Asa dan karya pembangunan wilayah Kota Bima selama ini tidaklah sesuka hati.  Tetapi, merujuk pada kondisi ttopografi wilayah. Semua dibangun tanpa...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.com.- Aksi pemalangan sekolah kembali terjadi. Kali ini menimpa  Sekolah Dasar Negeri (SDN) Inpres Palisondo Desa Sondosia, Kecamatan Bolo. Aksi itu diduga dilakukan Bahrudin ...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.com.- Warga RT 01 Dusun Pali Desa Donggobolo Kecamatan Woha Kabupaten Bima, Selasa siang, mendadak heboh.  Ibu rumah- tangga desa setempat, Aisyah, diberi...