Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Panwaslu Woja: Ada Pelanggaran Kampanye TGB-Amin

Dompu, Bimakini.com.-  Kampanye hari pertama bagi pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, TGB-Amin,  di Kabupaten Dompu diawali di lapangan Manggemaci Kelurahan Simpasai Kecamatan Woja. Suasana diramaikan oleh massa pendukungnya. Namun, Panwaslu Kecamatan Woja mengaku menemukan beberapa pelanggaran.

Seperti apa?  “Kami melihat ada beberapa pelanggaran dalam kampanye pasangan TGB-Amin,” ujar Ketua Panwaslu Woja,  M. Rifai, SH, Selasa (30/4) di Dompu.

Pelanggaran itu, katanya, terutama keterlibatan anak-anak dan Pegawai Negeri Sipil  yang aktif kampanye. Bahkan, menemukan eorang pejabat Pemkab Dompu aktif meneriakkan yel-yel dan mengangkat tangan.

Selain itu, katanya,  banyak juga PNS yang menggunakan mobil pribadi menempel nomor pasangan calon itu serta atributnya. “Mereka melanggar pasal 53 dan Keputusan KPU  Nomor 69 Tahun 2009 tentang larangan politik praktis bagi PNS,” ujarnya.

Namun, diakuinya, sampai saat ini belum ada satupun yang akan dipanggil karena masih terkendala alat bukti.

Mengenai keterlibatan anak-anak, katanya,  memang tidak bisa di hindari dalam setiap kampanye Pemilukada, Pemilu Legislatif, Pemilu Presiden, karena memang saat ada acara-acara seperti itu anak-anak selalu ikut hadir maupun mengikuti orangtuanya. “Mmemang keterlibatan anak-anak dalam kampanye maupun PNS kerap terjadi,” ujarnya.

Dia berjanji akan tetap mengambil tindakan tegas sesuai peraturan dan perundangan yang berlaku jika menemukan PNS terlibat aktif mendukung salahsatu pasangan calon. (BE.15)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pemilu Serentak 2024

Kota Bima, Bimakini.- Komisi Pemiluhan Umum (KPU) Kota Bima menggelar rapat koordinasi terkait masa tenang kampanye Pemilu 2024, Jumat 9 Februari 2024. Rakor yang...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Rupanya kegiatan kampanye yang dilakukan oleh Partai Politik, khususnya Para Caleg di Kabupaten Bima, banyak yang tidak mengantongi Surat Tanda Terima Pemberitahuan...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Ada fakta menarik yang dibeberkan oleh Bawaslu Kabupaten Bima terkait dengan kegiatan kampanye para calon anggota legislatif (Caleg) Pemilu 2024. Kegiatan kampanye...

Berita

Bima, Bimakini.- Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), berkampanye di Kota dan Kabupaten Bima, tepatnya di Paruga Nae Desa Talabiu, Kecamatan...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Kampanye timgkat Nasional yang diagendakan Partai Demokrat di Aula Paruga Nae Kecamatan Woha yang direncanakan berlangsung Sabtu (30/12), Bawaslu Kabupaten Bima langsung...