Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Nining: Sering Melihat Motor Dikendarai Orang lain

Kota Bima, Bimakini.com.- Satu diantara belasan korban penggelapan sepeda motor, Nining (30), asal Kelurahan Sarae Kota Bima ini menuturkan tentang modus pelaku ketika membawa empat unit sepeda motor miliknya.

Nining mengaku, awalnya korban terlihat jujur dan meyakinkan pada saat pertama mendatanginya untuk meminjamkan sepeda motor, yakni sekitar pertengahan bulan Mei 2013 lalu. Bahkan, saat itu menjelaskan secara detail mengenai asalnya dari  Surabaya dan tinggal di Tolomundu.

Awal pembicaraan itu, katanya, ingin menyewa sepeda motor korban dengan biaya sewa Rp50 ribu per hari. Kebetulan memiliki empat unit sepeda motor dan mengiyakan tawaran pelaku dan meminjamkan satu unit jenis Yamaha Mio Soul warna merah.

“Namanya kita cari makan, saat itu langsung menerima. Tapi, dengan perjanjian lima hari motor sudah dikembalikan,” tutur korban di Satreskrim Polres Bima Kota, Senin (17/6) siang.

Pada awal peminjaman, Nining mengaku pembayaran sewanya lancar sehingga percaya kepada pelaku ketika meminjam tiga unit motor lainnya, masing-masing dengan jenis Yamaha Mio Soul warna Hijau, Mio Sporti warna merah dan Honda Blade warna putih. Setelah sepeda motor disewakan semua, lima hari pun terlewati, tetapi pelaku tidak kunjung mengembalikannya.

Saat itu, Nining masih belum menaruh curiga kepada pelaku dan memberikan waktu lima hari berikutnya untuk mengembalikan sepeda motor. Namun, hingga hampir satu bulan berjalan tidak ada inisiatif pelaku mengembalikan.

Ketika menghubungi melalui telepon seluler dan mendatangi ke rumahnya, selalu saja hanya berjanji. Puncaknya, ketika mendesak dan akhirnya mengaku telah menggadaikan sepeda motor tersebut kepada orang lain senilai masing-masing Rp4 juta. “Saya juga awalnya sempat berpikir ketika beberapa kali sering melihat sepeda motor saya dikendarai orang lain. Ternyata memang sudah digadai,” ujarnya.

Usai mengetahui hal itu, Nining kemudian melaporkannya kepada pihak Kepolisian pada tanggal 12 Juni. Namun, betapa terkejutnya Nining saat mengetahui menjadi korban yang kesekian melaporkan kasus dan pelaku yang sama. Beberapa hari kemudian, Leli akhirnya berhasil diamankan oleh Kepolisian.

“Dari pengakuan pelaku saya lebih kaget lagi karena ternyata sudah puluhan motor orang yang sudah digadaikan,” ujarnya.

Nah, karena geram terhadap ulah pelaku, meski kasus itu telah ditangani Kepolisian. Tetapi, korban tetap ikut mencari sendiri empat unit sepeda motor miliknya. Alhasil, dua dari empat unit berhasil didapat pada lokasi yang berbeda. Satu didapat di depan Disdukcapil Kota Bima dan satu lagi didapat di kelurahan Oi Mbo pada saat dikendarai orang lain.

Berkat bantuan aparat Kepolisian, dua unit sepeda motor yang disita itu kini diamankan di Mapolresta untuk kepentingan penyelidikan. Dua unit lainnya korban meyakini masih berada di wilayah Kota Bima dan akan membantu mencarinya hingga dapat.

“Saya bersyukur dua unit sudah didapat, tinggal dua unit lagi saat ini masih saya cari. Ini motor milik pribadi saya untuk usaha dan sebagian masih saya cicil. Saya berharap semoga segera ditemukan semua,” harapnya.

Atas kejadian yang menimpanya itu, korban mengaku bisa belajar agar ke depan lebih berhati-hati lagi sebelum mengenal baik orang yang baru dikenal.

Dia mengharapkan, kejadian tersebut menjadi pembelajaran juga bagi masyarakat lainnya. (BE.20)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Bima, Kamis (9/3/2017) memantapkan persialan untuk pelaksanaan event Bike Camp dan Trabas jelajah Tambora. Persiapan kegiatan itu dengan...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Jajaran Polsek Rasanae Timur, Senin (21/11/2016) malam sekitar pukul 20.00 WITA mengamankan tiga warga yang diduga pelaku curanmor. Dari tiga warga...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Dalam waktu sehari, terjadi kehilangan dua sepeda motor milik warga, Jumat (30/09) lalu. Yakni di Kelurahan Mande Kecamatan Mpunda Kota Bima...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.com.- Anggota Kompi Sub-Den 1 Detasemen A Brimob Bima, Brigadir E, kembali diduga ditembak orang tidak dikenal. Sebelumnya kasus yang sama terjadi...

Ekonomi

Dompu, Bimakini.com.- Jaminah, warga RT 02 Buncu Utara Desa Matua Kecamatan Woja, tidak menyangka akan mendapat hadiah ibadah umrah secara gratis. Hadiah itu diperolehnya,...