Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Ratusan Warga Banggo Datangi Polres Dompu

Dompu, Bimakini.com.- Ratusan warga Desa Banggo Kecamatan Manggelewa Kabupaten Dompu, Sabtu (20/7), mendatangi Mapolres Dompu. Mereka menaiki truk dan  pick up. Tuntutannya meminta pihak Kepolisian tidak menahan warga yang diduga terlibat pembakaran kantor Desa Banggo. Mereka menyorot penahanan satu warga setempat, Jainudin.

“Kita minta agar tidak ada warga yang ditahan dalam kasus  itu,” ujar Sadakah, warga setempat.

Perwakilan  warga di depan Polisi menyampaikan  kronologis kejadian pembakaran dan perusakan kantor Desa Banggo, pekan  lalu.

Amrin mengatakan menjelaskan Kartini dan Sekdes setempat menyataka agar jangan mencari Kades, tetapi bakar saja kantor desa.

Tetapi, katanya, yang mengagetkan  belum selesai mereka mengancam seperti itu, tiba-tiba muncul  api di belakang kantor desa. “Pertanyaannya dari mana dan siapa yang memulai pembakaran itu, kita tidak tahu,” katanya.

Dia berharap agar aparat Kepolisian dapat mencerna kasus itu tanpa ada yang dikorbankan, apalagi yang tidak bersalah. “Kita minta agar kasus ini dilihat seksama dan teliti,” ujarnya.

Warga Banggo siap mendatangkan beberapa saksi lainnya yang mengetahui kejadian tersebut.

       Beberapa warga yang siap memberikan keterangan pada Kepolisian yakni Kartini, Yusran, Suratman, dan Sekdas Fatahilah M. Saleh, Nasarudin, dan Jamaludin. Mereka diterima IPTU  Sukirman dan IPDA Komang.

Setelah  mendengar penjelasan Polisi, akhirnya pukul 12.00 WITA  massa itu pulang secara tertib. “Kita juga akan sampaikan masalah ini pada Kapolres,” ujar pejabat yang mewakili Polres Dompu itu. (BE.15)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Berita

  Dompu, Bimakini. – Ratusan warga dan Perangkat Desa Mangge Asi, Kecamatan Dompu antusias mengikuti program vaksinasi COVID-19 dosis pertama oleh petugas Kesehatan Puskesmas...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Dinilai mampu memenuhi hak anak, Kabupaten Dompu dinobatkan sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA) dari tingkat Pratama pada 2020 menjadi tingkat Madia...

Berita

TIBA-TIBA saja kita dikejutkan oleh sejumlah penemuan. Tumbuhan yang sebelumnya biasa saja, dibuang-buang, menjadi luar biasa dan ada yang dijuluki miracle tree (pohon ajaib)....

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Kasus dugaan penganiayaan terjadi di persimpangan Desa Talabiu Kecamatan Woha Kabupaten Bima, Senin (27/3) sekira pukul 18.30 WITA.  Oknum anggota Kepolisian Sektor...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Tim Asisten Indeks Tata Kelola (ITK) Kinerja Polri menggelar rapat di aula Mapolres Bima Kota, Selasa (21/3/17) hingga Rabu (22/3/27). Rapat...