Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

Jelang Hari Raya kurban harga kambing di pasaran melonjak

Bima, Bimakini.com.-.Sudah sejak seminggu ini harga kambing di pasar raya kota bima mulai
meningkat. Sejumlah pedagang menyatakan kenaikan harga kambing
tersebut, terpengaruh karena mendekati hari raya idul adha tahun 1434
H/2013 M.

Kenaikan harga kambing tersebut mencapai hingga 30% dalam waktu
seminggu ini, sejumlah pedagang kambing di pasar raya kota bima
memanfaatkan moment menjelang hari raya kurban dengan menaikan harga
kambing yang sebelumnya dengan ukuran sedang seharga Rp. 1.300.000
kini meningkat hingga Rp. 1.600.000,/ ekornya, sementara kambing yang
berukuran jumbo atau besar sebelumnya biasa dijual dengan seharga Rp.
1.500.000,. namun kini sejumlah pedagang menaikan harganya berkisar
menjadi Rp. 2.000.000 hingga Rp.2.200.000,./ ekor.

Dalam kenaikan ataupun meningkatnya harga kambing tersebut, tentunya
akan mempengaruhi minimnya para pembeli, hal ini sangat dirasakan oleh
para pedagang kambing dalam beberapa waktu semenjak meningkatnya harga
kambing tersebut

Salah seorang pedagang kambing di pasar raya, ipank darmawan
menyatakan, dalam beberapa waktu ini minat para pembeli kambing di
pasar sudah sepi, tidak seperti biasanya penjualan kambing dalam
sehari bisa terjual 3 hinga 5 ekor kambing, semenjak ada peningkatan
harga dalam waktu seminggu ini yang terjual hanya 1atau 2 ekor kambing
saja dalam waktu satu minggu.

Para pedagang juga berharap kepada pihak pemerintah terkait, agar bisa
membatasi pasokan kambing dari luar daerah, seperti kambing yang di
pasok dari daerah sumba NTT. Karena kambing yang di pasok tersebut
selain di jual dengan harga yang relative murah, kodisi dan kesehatan
hewan tersebut belum bisa terjamin dan akan mempengaruhi factor
penurunan harga kambing yang akan mengakibatkan kerugian para pedagang
kambing local
.
Ibu asni yang sempat di tanyakan pada saat membeli kambing di pasar
mengakui, harga kambing saat ini memang sudah naik, dan saya membeli
kambing lebih awal untuk di kurbankan pada hari raya kurban nantinya
sebelum harganya jauh lebih meningkat.”sekarang ini aja harganya udah
naik, apalagi kalau sudah mendekati hari raya, pasti harganya jauh
lebih tinggi, dan kambing yang saya beli sekarang ini akan saya
kurbankan pada hari raya nantinya’’.

Tidak menutup kemungkinan pada saat mendekati hari raya idul adha
tahun 1434 H/2013 M. harga kambing di pasaran akan jauh lebih
meningkat dari saat ini.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait