Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

Siswa Melantai, Legislator Prihatin

Bima, Bimakini.com.-Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bima meninjau kondisi SMAN 2 Monta. Mereka prihatin. Siswa dan guru belajar dilantai, disebabkan tidak ada fasilitas meja dan kursi. Kenyataan ini, rupanya sudah berlangsung lama, pihak Dinas Dikpora tidak langsung menanggapi kondisi itu.

Anggota Komisi IV, Abdul Natsir, S.Sos, mengatakan awalnya pihaknya menerima laporan mengenai siswa di SMAN 2 Monta yang belajar di lantai. Kamis (31/10) anggota Komisi IV  meninjau keadaan ke sekolah dan mendapati siswa belajar di lantai. “Bahkan, guru yang menerima kehadiran kami juga duduk di lantai. Bagaimana mungkin mereka bisa nyaman belajar dengan kondisi seperti ini,” ungkapnya di DPRD Kabupaten Bima, Jumat (1/11).

Tidak hanya fasilitas bangku dan meja yang tidak ada, kata Natsir, namun juga buku-buku pelajaran. Demikian juga dengan sarana dan prasarana penunjang sekolah, seperti perkantoran. “Tidak ada satu buku paket pun, demikian juga dengan peralatan kantor,” ujarnya.

Bahkan, kata dia, sudah menemui berbagai pihak dan pernah bersurat ke Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) sejak enam bulan lalu. Namun, hingga kini belum ada tanggapan. “Beberapa kursi di sekolah saat ini adalah sumbangan dari masyarakat yang peduli dan prihatin,” ujarnya.

Jumlah murid di sekolah itu saat ini sebanyak 167 siswa dengan 37 guru. Hanya tiga guru PNS dan sisanya sukarela, tenaga Tatausaha 11 orang.

“Kepala sekolah di SMAN 2 Monta ini juga belum didefinitifkan dan sekolah juga meminta tambahan ruang kegiatan belajar,” ungkapnya.

Namun, kata dia, setelah Komisi IV menghubungi Kepala Dinas Dikpora berjanji akan menyalurkan kursi belajar siswa dalam dua minggu  ke depan. Pihak sekolah yang mendengar jawaban itu pun mengaku senang. (BE.16)

 

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Berita

Kota Bima, Bimakini.-  Video viral anak SMA yang protes Polantas dengan bahasa Bima, kini makin populer saja. Di fanpage Otosia.com, hingga Kamis pagi, 3...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Kecamatan Woha menggelar debat calon Ketua Organisasi Siswa Intra-Sekolah (OSIS) tahun 2016-2017 di aula sekolah setempat,...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Pelajar kelas II SMPN 1 Belo Kabupaten Bima, Elfi Sukaesi, mendapatkan beasiswa prestasi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan  RI, Selasa (20/09).  Remaja ...

Berita

Bima, Bimakini.com.- Diduga mengkonsumsi  pil Tramadol, dua orang siswa seuah SMA swasta di  Bolo dan satu siswa SMA negeri di Bolo ditangkap oleh anggota...

Pendidikan

Kota Bima, Bimakini.com.- Kasus pengancaman  terhadap  guru  muncul  di SMK 45 Kota Bima. Para guru diancam menggunakan pisau yang diduga melibatkan siswa setempat berinisial...